meta expr:content='data:blog.searchQuery + ", terbaru dan lengkap, info lowongan kerja cpns, penerimaan tni polri, beasiswa unggulan, berita persib terkini"' name='keywords'/> Search results for Zona Sepakbola Champions
Showing posts sorted by date for query Zona Sepakbola Champions. Sort by relevance Show all posts
Showing posts sorted by date for query Zona Sepakbola Champions. Sort by relevance Show all posts
Persib Siap Tampil di Liga Champions Asia

Persib Siap Tampil di Liga Champions Asia

Setelah jadi Juara ISL 2014, Persib Bandung akan bermain di berbagai kompetisi pada tahun depan. Seperti Indonesia Super League 2015, Piala Indonesia, Final IIC 2014, Piala AFC dan berpeluang tampil di AFC Champions League (Liga Champions Asia).

Persib Liga Champions Asia

Persib siap tampil di Liga Champions Asia musim depan setelah Indonesia dinyatakan mendapat satu jatah tempat di LCA. Sebagaimana yang dilansir situs resmi AFC, Indonesia menempati peringkat tujuh klasemen penilaian zona Asia Timur, sehingga berhak dapat satu jatah di babak kualifikasi.

Jatah satu tempat di babak dua playoff Liga Champions Asia untuk Indonesia ini didapat berdasarkan hasil penilaian AFC pada penampilan timnas Indonesia dan mutu kompetisi lokal yang dilaksanakan. Dan Indonesia berhasil mengumpulkan 25.004 poin.

Selain itu, hasil verifikasi Exco AFC pada 29-30 November lalu di Filipina memutuskan Persib mendapat jatah tiket playoff Liga Champions Asia 2015.

Berdasarkan keputusan tersebut, maka hanya Persib yang berhak mewakili Indonesia di kualifikasi Liga Champions Asia musim depan. Drawing yang menentukan siapa lawan "Maung Bandung" di babak playoff LCA nanti, akan digelar pada 11 Desember 2014 di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia. Adapun calon lawan Persib di LCA adalah wakil-wakil dari Tiongkok, Thailand, Vietnam, dan Hong Kong.

Jika Persib tidak lolos di babak playoff Liga Champions Asia, maka akan bermain di Piala AFC bersama Persipura Jayapura.

Bagi Persib, ini adalah kali pertama mereka tampil di turnamen sepakbola terakbar antar klub negara-negara Asia tersebut. Arema Cronus menjadi klub terakhir Indonesia yang tampil di babak utama Liga Champions Asia pada musim 2011 dan hanya bisa dapat satu poin dari enam pertandingan. Sementara itu, Indonesia terakhir kali diwakili oleh Persipura Jayapura pada babak kualifikasi musim 2012.

Selain Indonesia, negara-negara Asia Tenggara yang berhak mengirimkan wakilnya ke turnamen Liga Champions Asia musim depan adalah Thailand yang mendapat tiga jatah yaitu satu di babak utama dan dua di kualifikasi babak dua. Kemudian Vietnam dengan dua wakilnya (satu di babak utama dan satu kualifikasi babak dua), sedangkan Myanmar, Malaysia, dan Singapura masing-masing mendapat satu tempat di babak ketiga kualifikasi.

Semoga Persib sukses di Liga Champions Asia 2015.

Read More