Showing posts with label euro 2012. Show all posts
Showing posts with label euro 2012. Show all posts
Laga Euro 2012 : Rep. Ceko vs Polandia

Laga Euro 2012 : Rep. Ceko vs Polandia

Laga Euro 2012 : Rep. Ceko vs Polandia
Hasil pertandingan Grup A Euro 2012 cukup menarik, karena setelah masing-masing tim menyelesaikan dua pertandingan, belum ada satu pun tim yang dipastikan lolos ke babak 8 besar dan juga belum ada satu pun tim yang dipastikan gugur. Dengan hasil pertandingan tersebut tentunya hasil pertandingan ketiga Grup A baik Rep. Ceko vs Polandia yang akan digelar di Stadion Municipal Stadium Wroclaw, Wroclaw pada Minggu (17/6/2012) pukul 01.45 WIB, maupun Yunani vs Rusia nanti akan sangat menarik untuk ditunggu, karena semua tim di Grup A ini masih berpeluang untuk lolos ke babak berikutnya, tentu saja dengan tingkat peluang yang beragam.

Rep. Ceko memiliki poin 3 dan berada di  posisi ke-2 klasemen sementara grup A setelah pada laga sebelumnya kalah atas Rusia 1-4 dan menang atas Yunani 2-1. Rep. Ceko harus memenangkan laga melawan Polandia ini sehingga mereka bisa lolos ke 8 besar.
Sementara tuan rumah Polandia memiliki poin 2 dan berada di posisi ke-3 klasemen sementara grup A hasil seri di dua laga sebelumnya, 1-1 ketika melawan Yunani dan 1-1 juga saat menghadapi Rusia. Polandia akan bisa lolos ke 8 besar, jika berhasil menang atas Rep. Ceko.

Laga Rep. Ceko vs Polandia merupakan laga yang sangat krusial bagi kedua tim.

Head to Head Rep. Ceko vs Polandia :

11 Okt 2009 : Rep. Ceko 2-0 Polandia (Kualifikasi Piala Dunia 2010)
12 Okt 2008 : Polandia 2-1 Rep. Ceko (Kualifikasi Piala Dunia 2010)
7 Feb 2008, Polandia 2 – 0 Rep. Ceko (UJI)   

Lima Pertandingan Terakhir Rep. Ceko :

12 Jun 2012, Yunani 1 – 2 Rep. Ceko (EURO 2012)
9 Jun 2012, Rusia 4 – 1 Rep. Ceko (EURO 2012)
2 Jun 2012, Rep. Ceko 1 – 2 Hongaria (UJI)
27 Mei 2012, Rep. Ceko 2 – 1 Israel (UJI)
1 Mar 2012, Irlandia 1 – 1 Rep. Ceko (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Polandia :

13 Jun 2012, Polandia 1 – 1 Rusia (EURO 2012)
8 Jun 2012, Polandia 1 – 1 Yunani (EURO 2012)
2 Jun 2012, Polandia 4 – 0 Andorra (UJI)
26 Mei 2012, Polandia 1 – 0 Slowakia (UJI)
23 Mei 2012, Polandia 1 – 0 Latvia (UJI)

Prediksi Susunan Pemain Rep. Ceko vs Polandia :

Rep. Ceko : Cech, Gebre Selassie, Sivok, Kadlec, Limbersky, Hubschman, Plasil, Jiracek, Rosicky, Pilar, Baros
Pelatih : Michal Bilek

Polandia : Szczesny, Piszczek, Wasilewski, Perquis, Boenisch, Dudka, Polanski, Blaszczykowski, Murawski, Obraniak, Lewandowski
Pelatih : Franciszek Smuda

Prediksi Laga Rep. Ceko vs Polandia : 50 – 50

Tabulasi peluang Rep. Ceko dan Polandia di Grup A untuk lolos ke babak 8 besar :
  • Rep. Ceko 46%
  • Polandia 39%
Skor akhir Laga Rep. Ceko vs Polandia : 1 - 0 (akhirnya Rep. Ceko lolos ke 8 besar)

Read More
Laga Euro 2012 : Swedia vs Inggris

Laga Euro 2012 : Swedia vs Inggris

Laga Euro 2012 : Swedia vs Inggris

Laga yang tak kalah menarik dan serunya di Grup D Euro 2012 selain Ukraina vs Perancis adalah pertemuan Swedia vs Inggris. Laga dua tim terluka ini akan digelar di Olympic Stadium, Kyiv pada Sabtu (16/6/2012) pukul 01.45 WIB.

Hal ini pertanda laga kedua tim akan berlangsung sengit, karena penuhi ambisi, skill dan taktik pemain dan pelatihnya. Karena kedua tim sama-sama butuh kemenangan untuk dapat memperbaiki posisi dan bisa lanjut ke babak berikutnya.

Swedia sebagai tim kuda hitam harus menelan pil pahit di laga sebelumnya yang kalah 1-2 dari tuan rumah Ukraina. Sedangkan Inggris terpaksa berbagi angka 1-1 disaat melawan Perancis dan masih belum bisa diperkuat striker andalannya Wayne Rooney.

Head to Head Swedia vs Inggris :

16 Nov 2011 Inggris 1-0 Swedia Ujicoba Antarnegara ‎(UJI)‎
21 Jun 2006 Swedia 2-2 Inggris Piala Dunia 2006 ‎(PD06)‎

Lima Pertandingan Terakhir Swedia :

12 Juni 2012 Ukraina 2-1 Swedia (EURO 2012)
6 Jun 2012 Swedia 2-1 Serbia (UJI)
31 Mei 2012 Swedia 3-2 Iceland (UJI)
1 Mar 2012 Kroasia 1-3 Swedia (UJI)
16 Nov 2011 Inggris 1-0 Swedia (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Inggris :

11 Juni 2012 Perancis 1-1 Inggris (EURO 2012)
2 Jun 2012 Inggris 1-0 Belgia (UJI)
27 Mei 2012 Norwegia 0-1 Inggris (UJI)
1 Mar 2012 Inggris 2-3 Belanda (UJI)
16 Nov 2011 Inggris 1-0 Swedia (UJI)

Prediksi Susunan Pemain Swedia vs Inggris :

Swedia : Isaksson, Mellberg, Olsson, Granqvist, Lustig, Kallstrom, Svensson, Elm, Toivonen, Larsson, Ibrahimovic.

Inggris : Hart, Cole, Johnson, Terry, Lescott, Parker, Gerrard, Young, Milner, Walcott, Welbeck.

Prediksi Laga Swedia vs Inggris : 45 - 55

Skor akhir Laga Swedia vs Inggris : 2 - 3

Read More
Laga Euro 2012 : Ukraina vs Perancis

Laga Euro 2012 : Ukraina vs Perancis

Laga Euro 2012 : Ukraina vs Perancis

Gelaran laga lanjutan ketiga di Grup D Euro 2012 yang akan digelar pada Jum'at (15/6/2012) pukul 23.00 WIB di Stadion Donbass Arena, Donetsk mempertemukan Ukraina vs Perancis.

Ukraina yang saat laga pertamanya berhasil menaklukkan Swedia dengan skor 2-1, dua gol tersebut tercipta berkat sundulan pemain gaeknya Andriy Shevchenko pada menit ke-55 dan 62. Dengan kemenangannya tersebut Ukraina bertengger di posisi puncak klasemen sementara grup D dengan poin 3 dan juga mereka mempunyai motivasi tinggi untuk dapat kembali meraih kemenangan di laga melawan Perancis, sehingga mereka bisa memastikan lolos ke fase berikutnya.

Sementara itu Perancis di laga pembuka melawan Inggris hanya bisa bermain imbang 1-1. Mereka sempat ketinggalan lebih dulu setelah sundulan Lescott di menit 30 berhasil merobek gawang Lloris. Namun di menit ke-39 Samir Nasri berhasil menyamakan kedudukan dengan tendangan terukurnya di luar kotak penalti. Dengan hasil tersebut, tentunya Perancis harus bisa meraih kemenangan di laga ini, agar jalan menuju fase berikutnya terbuka lebar.

Rekor tiga pertemuan terakhir kedua tim, 2 kali berhasil dimenangkan oleh Perancis dan 1 kali berakhir dengan imbang.

Head to Head Ukraina vs Perancis :

7 Jun 2011 Ukraina 1-4 Perancis Ujicoba Antarnegara ‎(UJI)‎
22 Nov 2007 Ukraina 2-2 Perancis Euro 2012 ‎(PE)‎
3 Jun 2007 Perancis 2-0 Ukraina Euro 2012 ‎(PE)‎

Lima Pertandingan Terakhir Ukraina :

12 Juni 2012 Ukraina 2-1 Swedia (EURO 2012)
6 Jun 2012 Turki 2-0 Ukraina (UJI)
2 Jun 2012 Austria 3-2 Ukraina (UJI)
29 Mei 2012 Ukraina 4-0 Estonia (UJI)
Mar 2012 Israel 2-3 Ukraina (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Perancis :

11 Juni 2012 Perancis 1-1 Inggris (EURO 2012)
6 Juni 2012 Perancis 4-0 Estonia (UJI)
1 Jun 2012 Perancis 2-0 Serbia (UJI)
28 Mei 2012 Perancis 3-2 Iceland (UJI)
1 Mar 2012 Jerman 1-2 Perancis (UJI)

Prediksi Susunan Pemain Ukraina vs Perancis :

Ukraina : Pyatov, Kucher, Rakitskiy, Shevchuk, Butko, Tymoschuk, Nazarenko, Husyev, Aliyev, Shevchenko, Milveskiy.

Perancis : Lloris, Debuchy, Mexes, Rami, Evra, Menez, Nasri, Cabaye, Ribery, Diarra, Benzema.

Prediksi Laga Ukraina vs Perancis : 40 - 60

Skor akhir Laga Ukraina vs Perancis ; 0 - 2

Read More
Laga Euro 2012 : Spanyol vs Irlandia

Laga Euro 2012 : Spanyol vs Irlandia

Laga Euro 2012 : Spanyol vs Irlandia

Spanyol vs Irlandia di Grup C Euro 2012 akan dilangsungkan di Stadion Arena Gdansk, Gdansk pada Jumat (15/6/2012) pukul 01.45 WIB. Laga yang satu ini meski bukan Big Match namun akan seru untuk disaksikan.

Pada pertandingan pertama saat menghadapi Italia, Spanyol hanya mampu menahan imbang tim Azzurri itu dengan skor 1-1. Gol Spanyol tercipta di menit ke-64 hasil dari tendangan Fabregas, setelah mereka tertinggal lebih dulu satu gol dari Italia.

Pada laga pertamanya itu Spanyol belum menunjukkan performa terbaiknya. Bahkan Andres Iniesta sendiri mengakui, bahwa setelah imbang 1-1, perasaannya menjadi campur aduk. Seharusnya mereka bisa mendaptkan 3 poin ketika itu, akan tetapi mereka kurang memanfaatkan beberapa peluang dengan baik. Pada laga melawan Irlandia nanti adalah kesempatan baik untuk meraih tiga poin penuh.

Sebaliknya Irlandia yang telah kalah di laga pertama melawan Kroasia dengan skor 1-3 akan banyak mengalami kesulitan saat menghadapi Spanyol mengingat skuad La Furia Roja adalah juara bertahan Euro dan tim yang saat ini menempati posisi pertama Fifa World Ranking. Sedangkan Irlandia sendiri di posisi 18 Fifa World Ranking.

Bagi Irlandia laga ini menjadi penentu  untuk bisa membuka peluang lolos ke fase berikutnya atau pulang lebih awal diajang Euro 2012 Polandia-Ukraina.

Spanyol sudah 24 kali bertemu dengan Irlandia, dengan rekor 13 menang, 7 kali seri dan 4 kali kalah. Terakhir kali kedua tim bertemu di Piala Dunia 2002, dimana Spanyol mengalahkan Irlandia dengan skor 3 - 2 setelah bermain 1 - 1 pada 90 menit awal.

Head to Head Spanyol vs Irlandia :

16 Jun 2002 : Spanyol 1 - 1 Irlandia (Piala Dunia 2002)

Lima Pertandingan Terakhir Spanyol :

10 Jun 2012 : Spanyol 1 - 1 Italia (EURO 2012)
4 Jun 2012 : Spanyol 1 - 0 China (Friendly Match)
31 Mei 2012 : Spanyol 4 - 1 Korea Selatan (Friendly Match)
26 Mei 2012 : Spanyol 2 - 0 Serbia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Spanyol 5 - 0 Venezuela (Friendly Match)

Lima Pertandingan Terakhir Irlandia :

11 Jun 2012 : Irlandia 1 - 3 Kroasia (EURO 2012)
5 Jun 2012 : Hungaria 0 - 0 Irlandia (Friendly Match)
26 Mei 2012 : Irlandia 1 - 0 Bosnia-Herzegovina (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Irlandia 1 - 1 Rep. Ceko (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Irlandia 1 - 1 Estonia (Kualifikasi EURO 2012)

Prediksi Susunan Pemain Spanyol vs Irlandia :

Spanyol : Casillas, Arbeloa, Pique, Ramos, Alba, Xavi, Busquets, Alonso, Silva, Torres, Iniesta.
Pelatih : Vicente del Bosque

Irlandia : Given, O'Shea, Ledger, Dunne, Ward, McGeady, Whelan, Hunt, Duff, Keane, Doyle.
Pelatih : Giovanni Trapattoni

Prediksi Laga Spanyol vs Irlandia : 60 – 40 

Skor akhir Laga Spanyol vs Irlandia : 4 - 0

Read More
Laga Euro 2012 : Italia vs Kroasia

Laga Euro 2012 : Italia vs Kroasia

Laga Euro 2012 : Italia vs Kroasia
Italia vs Kroasia adalah laga ketiga babak penyisihan Grup C Euro 2012 yang akan dilangsungkan di Municipal Stadium Poznan, Poznan pada Kamis (14/6/2012) pukul 23.00 WIB.

Italia bermain seri 1-1 dengan Spanyol pada laga sebelumnya, Italia sempat memimpin terlebih dahulu lewat gol Antonio Di Natale di menit-61. Dengan hasil ini Italia berada di posisi 3 klasemen sementara grup C dengan poin 1.

Italia tentu saja harus meningkatkan performa mereka jika ingin tetap membuka peluang lolos ke fase berikutnya, apalagi lawan yang akan dihadapinya adalah Kroasia, yang tentunya menjadi rintangan yang cukup sulit untuk memenangkan pertandingan.

Sementara itu Kroasia yang sukses mengalahkan Irlandia dengan skor 3-1. Dua gol Kroasia ke gawang Irlandia dibuat oleh Mario Mandzukic, dan salah satunya merupakan gol tercepat ke-6 di Euro dengan total 2 menit, 38 detik. Bahkan dengan dua golnya tersebut Mandzukic menjadi pemain kedua Kroasia yang berhasil mencetak 2 gol dalam 1 pertandingan di Euro setelah Davor Suker.

Berkat kemenangannya itu, Kroasia kini bercokol di peringkat pertama klasemen sementara grup C dengan poin 3.

Rekor Italia selama bertemu atas Kroasia sejak mereka pecah dari Yugoslavia adalah 2 kali seri, dan 3 kali kalah. Italia belum mampu memenangkan pertandingan apabila kedua tim bertemu.

Kedua tim pernah bertemu pada Piala Dunia 2002, dimana Kroasia memenangkan pertandingan dengan skor 2 - 1 atas Italia.

Namun salah satu gelandang Kroasia,  Luka Modric menyadari kalau menaklukkan Italia tidak akan semudah menaklukkan Irlandia. Italia menjadi salah satu tim tangguh di Euro 2012 dan mereka harus mewaspadai setiap pergerakan pasukan Cesare Prandelli tersebut.

Head to Head Italia vs Kroasia :

17 Agu 2006 : Italia 0 - 2 Kroasia (Friendly Match)
9 Jun 2002 : Italia 1 - 2 Kroasia (Piala Dunia 2002)
28 Apr 1999 : Kroasia 0 - 0 Italia (Friendly Match)

Lima Pertandingan Terakhir Italia :

10 Jun 2012 : Spanyol 1 - 1 Italia (Euro 2012)
2 Jun 2012 : Italia 0 - 3 Russia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Italia 0 - 1 USA (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Italia 0 - 1 Uruguay (Friendly Match)
12 Nov 2011 : Polandia 0 - 2 Italia (Friendly Match)


Lima Pertandingan Terakhir Kroasia :

11 Jun 2012 : Irlandia 1 - 3 Kroasia (Euro 2012)
3 Jun 2012 : Norwegia 1 - 1 Kroasia (Friendly Match)
26 Mei 2012 : Kroasia 3 - 1 Estonia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Kroasia 1 - 3 Swedia (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Kroasia 0 - 0 Turki (Kualifikasi Euro 2012)

Prediksi Susunan Pemain Italia vs Kroasia :

Italia : Buffon, Bonucci, De Rossi, Chiellini, Maggio, Marchisio, Pirlo, Motta, Balzaretti, Cassano, Di Natale.
Pelatih : Cesare Prandelli

Kroasia : Pletikosa, Srna, Corluka, Schildenfeld, Strinic, Vukojevic, Perisic, Modric, Rakitic, Mandzukic, Jelavic.
Pelatih : Slaven Bilic

Prediksi Laga Italia vs Kroasia : 55 – 45

Skor akhir Laga Italia vs Kroasia : 1 - 1

Read More
Galeri Foto Laga Euro 2012

Galeri Foto Laga Euro 2012

Galeri Foto Laga Euro 2012Sebuah perhelatan akbar tentu tak akan lepas dari moment-moment menarik dan indah yang terjadi di dalamnya. Begitu pun dengan tournament sepakbola bergengsi antar negara-negara di benua biru Euro 2012 tak luput dari moment menarik dan indah yang terjadi di saat laga sedang berlangsung. Berikut adalah Galeri Foto Laga Euro 2012 yang diambil saat laga penyisihan pertama masing-masing grup.

Galeri Foto Laga Euro 2012
Polandia vs Yunani



Galeri Foto Laga Euro 2012
Rusia vs Rep. Ceko

Galeri Foto Laga Euro 2012
Belanda vs Denmark

Galeri Foto Laga Euro 2012
Jerman vs Portugal

Galeri Foto Laga Euro 2012
Spanyol vs Italia

Galeri Foto Laga Euro 2012
Irlandia vs Kroasia

Galeri Foto Laga Euro 2012
Perancis vs Inggris

Galeri Foto Laga Euro 2012
Ukraina vs Swedia
Sumber foto : UEFA EURO - UEFA.com

Dari 8 foto di atas mana yang sahabat suka ?

Read More
Laga Euro 2012 : Belanda vs Jerman

Laga Euro 2012 : Belanda vs Jerman

Laga Euro 2012 : Belanda vs Jerman

Gelaran laga di Grup “Maut” B Euro 2012 akan semakin panas, selain partai Denmark vs Portugal, pecinta sepakbola akan disuguhi laga berkelas Belanda vs Jerman yang sama-sama sebagai favorit Juara Euro 2012. Laga ini akan dilangsungkan di Metalist Stadium, Kharkiv yang berkapasitas 38633 penonton, pada Kamis (14/6/2012) pukul 01.45 WIB.

Sebuah laga yang penuh dengan ambisi, gengsi serta skill dan teknik mumpuni dari para pemain kedua tim. Laga yang akan menyita banyak perhatian jutaan pasang mata di dunia. Benarkah ?

Belanda yang terpaksa harus tunduk pada Denmark di awal laga penyisihan Grup B dengan skor 0-1, mau tak mau harus bermain ngotot demi memenangkan pertandingan agar peluang lolos ke fase berikutnya kembali terbuka dan juga jika tidak ingin tersingkir lebih awal. Belanda harus bermain secara tim, bukan seperti saat melawan Denmark yang lebih menonjolkan permainan individual. Sehingga mengakibatkan banyak peluang yang terbuang sia-sia.

Sedangkan Jerman sendiri telah sukses mengantongi kemenangan atas Portugal 1-0, gol satu-satunya Jerman dicetak oleh Mario Gomes. Mereka akan berusaha untuk meraih kemenangan kembali sehingga bisa memastikan lolos ke fase berikutnya.

Head to Head Belanda vs Jerman :

16 Nov 2011, Jerman 3 – 0 Belanda  (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Belanda :

9 Jun 2012, Belanda 0 – 1 Denmark (EURO 2012)
3 Jun 2012, Belanda 6 – 0 Irlandia Utara (UJI)
31 Mei 2012, Belanda 2 – 0 Slowakia (UJI)
27 Mei 2012, Belanda 1 – 2 Bulgaria (UJI)
23 Mei 2012, Bayern München 3 – 2 Belanda (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Jerman :

10 Jun 2012, Jerman 1 – 0 Portugal (EURO 2012)
1 Jun 2012, Jerman 2 – 0 Israel (UJI)
26 Mei 2012, Swiss 5 – 3 Jerman (UJI)
1 Mar 2012, Jerman 1 – 2 Prancis (UJI)
16 Nov 2011, Jerman 3 – 0 Belanda (UJI)

Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Jerman :

Belanda : Maarten Stekelenburg, Ron Vlaar, John Heitinga, Van Der Wiel, Jetro Willems, Van Bommels, Nigel De Jong, Arjen Robben, Afellay, Sneijder, Robin Van Persie.

Jerman : Neuer, Lahm, Boateng, Mertesacker, Badstuber, Schweinsteiger, Khedira, Ozil, Muller, Podolski, Gomez.

Prediksi Laga Belanda vs Jerman : 50 - 50

Skor akhir Laga Belanda vs Jerman : 1 - 2

Read More
Laga Euro 2012 : Denmark vs Portugal

Laga Euro 2012 : Denmark vs Portugal

Laga Euro 2012 : Denmark vs Portugal

Laga ketiga di Grup “Maut” B akan digelar, kali ini akan mempertemukan Denmark vs Portugal yang akan dilangsungkan di Stadion Arena Lviv pada hari Rabu (13/6/2012) pukul 23.00 WIB. Laga yang akan menjadi perhatian dan menarik untuk disaksikan.

Tim Dinamit – Denmark merupakan tim yang tidak difavoritkan di Grup B Euro 2012, namun tak disangka mereka berhasil mempermalukan Belanda sebagai salah satu kandidat Juara Euro 2012 pada laga perdana dengan skor tipis 1-0. Tentunya kemenangan ini akan menjadi motivasi bagi mereka untuk bisa lolos ke fase berikutnya.

Sementara itu, Portugal harus menyerah pada Jerman 0-1. Oleh karena itu kemenangan di laga ini adalah mutlak bagi mereka, untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.

Nah, akankah Denmark membuat kejutan lagi? Atau malah sebaliknya Portugal yang akan menang?

Head to Head Denmark vs Portugal :

Euro 2012 (PE) 12 Okt 2011 Denmark 2 - Portugal 1    
Euro 2012 (PE) 9 Okt 2010 Portugal 3 - Denmark 1    
PPD 2014 UEFA (WCQ) 6 Sep 2009 Denmark 1 - Portugal 1    
PPD 2014 UEFA (WCQ) 11 Sep 2008 Portugal 2 - Denmark 3

Lima Pertandingan Terakhir Denmark :

9 Jun 2012 Belanda 0 - Denmark 1 (Euro 2012)
2 Jun 2012 Denmark 2 - Australia 0 (UJI)
26 Mei 2012 Denmark 1 - Brasil 3 (UJI)
1 Mar 2012 Denmark 0 - Rusia 2 (UJI)
16 Nov 2011 Denmark 2 - Finlandia 1 (UJI)

Lima Pertandingan Terakhir Portugal :

10 Jun 2012 Jerman 1 - Portugal 0 (Euro 2012)
3 Jun 2012 Portugal 1 - Turki 3 (UJI)
26 Mei 2012 Portugal 0 - Macedonia 0 (UJI)
1 Mar 2012 Polandia 0 - Portugal 0 (UJI)
16 Nov 2011 Portugal 6 - Bosnia 2 (PE)

Prediksi Susunan Pemain Denmark vs Portugal :

Denmark : Thomas Sorensen, Simon Kjaer, Andreas Bjelland, Simon Busk Poulsen, Lars Jacobsen, William Kvist Jörgensen, Niki Zimling, Christian Eriksen, Michael Krohn-Dehli, Dennis Rommedahl, Nicklas Bendtner.

Portugal : Rui Patricio, Bruno Alves, João Pereira, Rolando, Joao Moutinho, Raúl Meireles, Nani, Eliseu, Carlos Martins, Cristiano Ronaldo, Hélder Postiga.

Prediksi Laga Denmark vs Portugal : 50 - 50

Skor akhir Laga Denmark vs Portugal : 2 - 3

Read More
Laga Euro 2012 : Polandia vs Rusia

Laga Euro 2012 : Polandia vs Rusia

Laga Euro 2012 : Polandia vs Rusia

Laga selanjutnya di Grup A setelah Yunani vs Rep. Ceko adalah Polandia vs Rusia yang akan digelar di National Stadium Warsaw, Warsaw pada hari Rabu (13/6/2012) pukul 01.45 WIB.

Bermain imbang 1-1 pada laga perdana Euro 2012 saat melawan Yunani, gol Polandia dicetak oleh striker berumur 23 tahun, Robert Lewandowski yang bermain di Borussia Dortmund. Banyak peluang Polandia yang terbuang,  “Saya sudah berusaha melakukannya. Saya hanya berjarak milimeter dengan bola. Tapi ini lah sepakbola, dan saya berharap di pertandingan berikutnya mencetak gol,” kata Lewandowski. “Saya menyayangkan kami tidak menuntaskan banyak peluang di babak pertama. Itu seharusnya dua atau tiga kosong. Tapi kami mendapatkan hasil positif,” tambahnya. Dengan hasil imbang tersebut Polandia harus bekerja ektra keras lagi demi meraih kemenangan di laga berikutnya.

Rusia yang pada laga pertamanya berhasil membantai Rep.Ceko dengan skor menyakinkan 4-1. Modal kemenangan itu akan menjadi pemicu bagi mereka untuk dapat meraih kemenangan kembali saat melawan tuan rumah. Sehingga mereka bisa menjadi tim pertama yang bisa lolos ke babak berikutnya.

Pertemuan kedua tim di laga keempat Grup A, merupakan salah satu yang menyedot perhatian banyak orang terutama rakyat Polandia. Terbukti 60 ribu tiket untuk laga ini tidak menyisakan satu lembar pun alias terjual habis.

Jadi siapakah yang akan berhasil memenangkan laga yang penuh gengsi ini ?

Head to Head Polandia vs Rusia :

22 Agustus 2007, Rusia 2-2 Polandia Ujicoba Antarnegara ‎(UJI)‎

Lima Pertandingan Terakhir Polandia :

8 Jun 2012    Polandia 1 - Yunani 1    EURO 2012
2 Jun 2012    Polandia 4 - Andorra 0    UJI
26 Mei 2012    Polandia 1 - Slowakia 0    UJI
23 Mei 2012    Polandia 1 - Latvia 0    UJI
1 Mar 2012    Polandia 0 - Portugal 0    UJI

Lima Pertandingan Terakhir Rusia  :

9 Jun 2012    Rusia 4 - Republik Ceko 1    EURO 2012
2 Jun 2012    Italia 0 - Rusia 3    UJI
30 Mei 2012    Lithuania 0 - Rusia 0    UJI
25 Mei 2012    Rusia 1 - Uruguay 1    UJI
1 Mar 2012    Denmark 0 - Rusia 2    UJI

Berdasarkan statistik tersebut, Prediksi Polandia vs Rusia adalah 55 : 45

Skor akhir Laga Polandia vs Rusia : 1 - 1

Read More
Laga Euro 2012 : Yunani vs Rep. Ceko

Laga Euro 2012 : Yunani vs Rep. Ceko

Laga Euro 2012 : Yunani vs Rep. Ceko

Laga lanjutan di Grup A Euro 2012 kali ini akan menggelar pertandingan Yunani vs Rep. Ceko di Municipal Stadium Wroclaw, Wroclaw yang akan berlangsung pada Selasa (12/6/2012) pukul 23.00 WIB.

Pada laga sebelumnya Yunani berhasil bermain imbang 1-1 dengan Polandia, meski sempat ketinggalan terlebih dulu. Sementara Rep. Ceko harus mengakui kedigjayaan Rusia yang membantainya dengan skor telak 4-1.

Tentunya baik Yunani maupun Rep. Ceko sama-sama tak ingin mengulangi kesalahan yang kedua kalinya di laga ini. Namun menurut perkiraan Yunani akan dipaksa bertahan oleh penampilan Rep. Ceko yang akan bermain lebih agresif.

Meski demikian, jangan lupa bahwa dalam sepakbola apapun bisa terjadi. Walau Yunani bermaterikan pemain tua, mereka bisa saja memberi kejutan buat Rep. Ceko di pertandingan nanti. Buktinya tim yang tidak difavoritkan seperti Denmark bisa mengalahkan tim Belanda sebagai favorit Juara Euro 2012. Jadi siapakah yang akan unggul ? Kita lihat saja nanti !

Head to Head Yunani Vs Rep. Ceko :

Lima Pertandingan Terakhir Yunani :

8 Jun 2012, Yunani 1-1 Polandia
1 Jun 2012, Yunani 1-0 Armenia
27 Mei 2012, Yunani 1-1 Slovenia
1 Mar 2012, Yunani 1-1 Belgia
16 Nov 2011, Yunani 1-3 Romania
12 Nov 2011, Yunani 1-1 Rusia

Lima Pertandingan Terakhir Rep. Ceko :

9 Jun 2012 Republik Ceko 1-4 Rusia
2 Jun 2012 Republik Ceko 1-2 Hongaria
27 Mei 2012 Republik Ceko 2-1 Israel
1 Mar 2012 Irlandia 1-1 Republik Ceko
16 Nov 2011 Montenegro 0-1 Republik Ceko
12 Nov 2011 Republik Ceko 2-0 Montenegro

Prediksi Susunan Pemain Yunani vs Rep. Ceko :

Yunani : Chalkias, Holebas, Papadopoulos, Torosidis, Papastathopoulos, Fotakis, Karagounis, Katsouranis, Samaras, Gekas, Salpingidis.

Rep. Ceko : Cech, Sivok, Kadlec, Limbersky, Gebre Selassie, Plasil, Kolar, Pilar, Jiracek, Rosicky, Baros.

Menurut statistik kedua tim, Prediksi Yunani vs Rep. Ceko adalah 60 : 40 

Skor akhir Laga Yunani vs Rep. Ceko : 1 - 2

Read More
Laga Euro 2012 : Ukraina vs Swedia

Laga Euro 2012 : Ukraina vs Swedia

Laga Euro 2012 : Ukraina vs Swedia

Laga kedua babak penyisihan di Grup D Euro 2012 akan mempertemukan Ukraina vs Swedia, pada Selasa (12/6/2012) pukul 01.45 WIB.

Ukraina yang pertama kali menjadi tuan rumah di gelaran Euro pastinya sudah mempersiapkan dengan sangat matang untuk menghadapi Euro 2012 ini. Dengan bermodalkan sebagai pribumi dan dukungan suporter yang penuh akan memberikan semangat dan tenaga untuk mengeluarkan kemampuan dan permainan terbaiknya.

Sang pelatih Ukraina Oleg Blogkhin telah mempersiapkan pasukannya dengan memadukan antara pemain senior seperti Andrey sevchenko, Andrey Voronin, Anatholy Tymoshcock, dan para pemain muda seperti  Andriy Yamulenko dan Yevhen Konoplyanka. Perpaduan ini menghasilkan beberapa laga yang mereka jalani sebelumnya sangat memuaskan, diantaranya menjadi perempat final Piala Dunia 2006 dan lima laga lainnya.

Sedangkan Swedia yang dilatih Erik Hamren lolos ke putaran final Euro 2012 dengan berhasil menjadi runner up di babak kualifikasi dengan torehan 8 kali menang dan 31 gol. Sama seperti Ukraina, Swedia pun akan menggabungkan pemain senior mereka seperti Zlatan Ibrahimovic, Kim klastrom, dan Sebastian Larsson dengan beberapa pemain mudanya. Dalam lima laga terakhir mereka berhasil meraih 3 kemenangan dan 2 kali menelan kekalahan

Rekor pertemuan antara kedua tim, dari 3 pertemuan terakhir Swedia kalah dari Ukraina pada 2 pertandingan persahabatan. Berdasarkan Fifa World RankingSwedia berada diposisi ke-17 dan Ukraina berada di posisi ke-52.

Head to Head Ukraina vs Swedia :

11 Agu 2011 : Ukraina 0 – 1 Swedia (Friendly Match)
10 Feb 2011 : Swedia 1 – 1 Ukraina (Friendly Match)
1 Jun 2008 : Swedia 0 – 1 Ukraina (Friendly Match)

Lima Pertandingan terakhir Ukraina :

6 Jun 2012 : Turki 2 – 0 Ukraina (Friendly Match)
2 Jun 2012 : Austria 3 – 2 Ukraina (Friendly Match)
29 Mei 2012 : Ukraina 4 – 0 Estonia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Israel 2 – 3 Ukraina (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Ukraina 2 – 1 Austria (Friendly Match)

Lima Pertandingan terakhir Swedia :

6 Jun 2012 : Swedia 2 – 1 Serbia (Friendly Match)
31 Mei 2012 : Swedia 3 – 2 Islandia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Kroasia 1 – 3 Swedia (Friendly Match)
18 Jan 2012 : Bahrain 0 – 2 Swedia (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Inggris 1 – 0 Swedia (Friendly Match)

Prediksi Susunan Pemain Ukraina vs Swedia :

Ukraina : Pyatov, Kucher, Rakitskiy, Shevchuk, Butko, Tymoschuk, Nazarenko, Husyev, Aliyev, Shevchenko, Milveskiy.

Swedia : Isaksson, Mellberg, Olsson, Granqvist, Lustig, Kallstrom, Svensson, Elm, Toivonen, Larsson, Ibrahimovic.

Dari statistik kedua tim di atas, Prediksi Ukraina vs Swedia adalah 50 : 50 

Hasil akhir Laga Ukraina vs Swedia : 2-1

Read More
Laga Euro 2012 : Perancis vs Inggris

Laga Euro 2012 : Perancis vs Inggris

Laga Euro 2012 : Perancis vs Inggris

Dua nama besar sepakbola Eropa di Grup D Euro 2012, akan melakoni laga pertama penyisihan grup, yakni Perancis vs Inggris pada Senin (11/6/2012) pukul 23.00 WIB. Laga ini salah satu yang ditunggu-tunggu di pesta sepakbola benua biru.

Perancis mengalami kehancuran di dua turnamen sepakbola internasional sebelum ini. Salah satunya di Piala Dunia 2010. Namun kini mereka lebih siap daripada sebelumnya. Para punggawa Les Blues sudah mengalami perubahan dan lebih solid dengan materi pemain muda seperti Karim Benzema, Samir Nasri , Yann M’vila, Hatem Ben Arfa dan yang lainnya.

Meski demikian target timnas Perancis tampaknya tak terlalu tinggi di Euro 2012. Karena, menurut penilaian sang pelatihnya, Laurent Blanc,  komposisi pemainnya belum cukup mumpuni untuk menjuarai turnamen.

Pertahanan Perancis masih mengkhawatirkan, Philippe Mexès and Adil Rami sering berbuat kesalahan. Sehingga tim ini dikenal memiliki bek kiri yang sering bisa diterobos lawan.

Oleh karena itu Perancis di Euro 2012 kali ini disebut sebagai kuda hitam, namun tak mustahil Franck Ribeiry dan kawan-kawan bisa memberi kejutan.

Sedangkan kondisi Inggris sendiri di Euro 2012 tak begitu baik, bahkan skuad Three Lions bisa dibilang compang-camping. Hal ini dikarenakan beberapa pemain andalannya tidak bisa berlaga. Seperti striker MU Wayne Rooney yang harus absen di dua laga awal, bahkan Frank Lampard, Gary Cahill dan Gareth Barry i tak bisa ikut sama sekali.

Para pengganti mereka dianggap tak sama tingkatannya dan kurang meyakinkan diatas kertas. Sehingga Inggris tak lagi banyak dijagokan untuk menjadi Juara Euro 2012.

“Kami selalu diharapkan sukses di turnamen besar, itu artinya lolos ke final atau memenangi kejuaraan,” kata Kapten Steven Gerrard. “Akhir-akhir ini kami tak lagi jadi favorit dan mungkin karena kami memang belum berhasil, harapan kali ini jadi lebih kecil,” lanjutnya. “Tapi kurangnya pengharapan ini justru bisa berarti positif  bagi kami,” tandasnya

Rekor pertemuan Perancis dengan Inggris dari 28 pertemuan adalah Perancis memenangkan 8 pertandingan, 4 kali seri, dan 16 kali kalah.

Head to Head Perancis vs Inggris :

18 Nov 2010 : Inggris 1 – 2 Prancis (Friendly Match)
27 Mar 2008 : Prancis 1 – 0 Inggris (Friendly Match)
14 Jun 2004 : Prancis 2 – 1 Inggris (EURO 2004)

Lima Pertandingan terakhir Perancis :

6 Jun 2012 : Prancis 4 – 0 Estonia (Friendly Match)
1 Jun 2012 : Prancis 2 – 0 Serbia (Friendly Match)
28 Mei 2012 : Prancis 3 – 2 Islandia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Jerman 1 – 2 Prancis (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Prancis 0 – 0 Belgia (Friendly Match)

Lima Pertandingan terakhir Inggris :

2 Jun 2012 : Inggris 1 – 0 Belgia (Friendly Match)
27 Mei 2012 : Norwegia 0 – 1 Inggris (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Inggris 2 – 3 Belanda (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Inggris 1 – 0 Swedia (Friendly Match)
13 Nov 2011 : Inggris 1 – 0 Spanyol (Friendly Match)

Prediksi Susunan Pemain Perancis vs Inggris :

Perancis : Lloris, Debuchy, Mexes, Rami, Evra, Menez, Nasri, Cabaye, Ribery, Diarra, Benzema.
Pelatih : Laurent Blanc (Prancis).

Inggris : Hart, Cole, Johnson, Terry, Lescott, Parker, Gerrard, Young, Milner, Walcott, Welbeck.
Pelatih : Roy Hodgson (Inggris).

Dari statistik kedua tim di atas, dan berbagai kalangan mengatakan bahwa Prediksi Perancis vs Inggris adalah 50 : 50 

Skor akhir Laga Perancis vs Inggris : 1-1

Read More
Laga Euro 2012 : Irlandia vs Kroasia

Laga Euro 2012 : Irlandia vs Kroasia

Laga Euro 2012 : Irlandia vs Kroasia

Laga babak penyisihan group C setelah Spanyol vs Italia, akan dilanjutkan oleh Irlandia vs Kroasia pada Senin (11/6/2012) pukul 01.45 WIB. Dua tim yang sama-sama merupakan kuda hitam di Euro 2012 dan sama-sama tidak diunggulkan. Namun meski demikian, bola itu bundar, hasil mengejutkan bisa saja terjadi.

Irlandia yang dilatih oleh Giovano Tropattoli, lolos ke Euro 2012 setelah mengalahkan Estonia di babak play off. Dengan masih mengandalkan pemain-pemain senior yang berpengalaman seperti Robie keane, jhon O'shea, kevin doyle, Irlandia mencoba peruntungannya di Euro 2012 kali ini.

Begitu pun dengan Kroasia, dipastikan masih akan mengandalkan pemain hebat mereka yang bermain di klub-klub besar Eropa seperti Luca Modric, Ivan Klasnik, Ivica Olic dkk, untuk bisa mendobrak pertahanan lawan.

Rekor pertemuan kedua tim masih dipegang oleh Irlandia, dimana dari 6 laga terakhir mereka Irlandia berhasil menang 2 kali, 3 kali seri dan 1 kali kalah dari Kroasia.

Head to Head Irlandia vs Kroasia :

11 Agu 2011 : Irlandia 0 - 0 Kroasia (Friendly Match)
17 Nov 2004 : Irlandia 1 - 0 Kroasia (Friendly Match)

Lima Pertandingan terakhir Irlandia :

5 Jun 2012 : Hungaria 0 - 0 Irlandia (Friendly Match)
26 Mei 2012 : Irlandia 1 - 0 Bosnia-Herzegovina (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Irlandia 1 - 1 Rep. Ceko (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Irlandia 1 - 1 Estonia (Kualifikasi EURO 2012)
12 Nov 2011 : Estonia 0 - 4 Irlandia (Kualifikasi EURO 2012)

Lima Pertandingan terakhir Kroasia :

3 Jun 2012 : Norwegia 1 - 1 Kroasia (Friendly Match)
26 Mei 2012 : Kroasia 3 - 1 Estonia (Friendly Match)
1 Mar 2012 : Kroasia 1 - 3 Swedia (Friendly Match)
16 Nov 2011 : Kroasia 0 - 0 Turki (Kualifikasi EURO 2012)
12 Nov 2011 : Turki 0 - 3 Kroasia (Kualifikasi EURO 2012)

Prediksi Susunan Pemain Irlandia vs Kroasia :


Irlandia : Given, Dunne, O'Shea, Ward, Ledger, McGeady, Duff, Whelan, Andrews, Doyle, Keane.
Pelatih : Giovanni Trapattoni (Italia).

Kroasia : Pletikosa, Simunic, Schildenfeld, Corluka, Strinic, Rakitic, Srna, Modric, Kranjcar, Eduardo, Jelavic.
Pelatih : Slaven Bilic (Kroasia).

Dengan statistik kedua tim di atas, Prediksi Irlandia vs Kroasia adalah 60 : 40 untuk Irlandia

Skor akhir Irlandia vs Kroasia : 1 - 3

Read More
Laga Euro 2012 : Spanyol vs Italia

Laga Euro 2012 : Spanyol vs Italia

Laga Euro 2012 : Spanyol vs Italia

Salah satu laga perdana babak penyisihan di Grup C Euro 2012 akan mempertemukan dua raksasa Eropa yaitu Spanyol vs Italia, Minggu (10/6/2012) pukul 23.00 WIB. Kedua tim masing-masing adalah juara di dua edisi terakhir Piala Dunia. Italia pada 2006, dan Spanyol pada 2010. Di arena Euro, Italia sudah 2 kali tampil sebagai jawara, sementara Spanyol baru satu kali. Gli Azzuri dan La Furia Roja lolos ke Euro sama-sama memegang predikat juara grup di kualifikasi.

Sama-sama dihuni pemain bintang, laga kedua tim diprediksi berlangsung seru dan menegangkan, tidak kalah dengan laga di Grup B Belanda vs Denmark dan Jerman vs Portugal.

Spanyol dengan berbekal sebagai juara Euro 2008 dan Piala Dunia 2010 adalah tim yang paling diunggulkan di Euro 2012, dan sekaligus difavoritkan bisa menjadi Juara Euro 2012. Skuad Spanyol bermaterikan pemain-pemain kelas atas dari klub-klub terbaik, seperti Barcelona dan Real Madrid, permainan mereka mengadopsi gaya tiki-taka-nya Barcelona yang mengandalkan perpindahan bola yang sangat cepat dan rumit untuk di atasi oleh lawan karena pergerakan para pemain gelandang bisa berubah dengan cepat.

Sementara itu Italia, di Euro 2012 mengandalkan perpaduan antar pemain muda dan pemain senior yang sudah berpengalaman. Italia memiliki sederet sejarah sukses ketika menyambut turnamen besar dengan serangkaian skandal. Termasuk sukses di Piala Dunia 1982 dan 2006.

Rekor Spanyol ketika menghadapi Italia dari 29 pertandingan pertemuan kedua tim adalah Spanyol memenangkan 8 pertandingan, 11 kali seri, dan 10 kali kalah, tetapi 7 dari 8 kemenangan Spanyol diraih hanya dari ajang persahabatan. Dalam 10 laga resmi yang diadakan UEFA atau FIFA, rekor Spanyol atas Italia adalah 1 kali menang, 4 kali seri, dan 5 kali kalah. Kemenangan pertama Spanyol juga diraih melalui adu penalti yang pada turnamen tersebut, Spanyol menjadi juara EURO 2008.

Head to Head Spanyol vs Italia :

11 Agu 2011 Uji Coba Italia 2 - Spanyol 1
23 Jun 2008 Euro 2008 Spanyol 4 - Italia 2
27 Mar 2008 Uji Coba Spanyol 1 - Italia 0
22 Jun 2008 (Euro) Spanyol 4-2 Italia
26 Mar 2008 (FM) Spanyol 1-0 Italia
28 Apr 2004 (FM) Italia 1-1 Spanyol
29 Mar 2000 (FM) Spanyol 2-0 Italia
18 Nov 1998 (FM) Italia 2-2 Spanyol

Lima Pertandingan Terakhir Spanyol :

4 Jun 2012 Uji Coba Spanyol 1 - Cina 0
31 Mei 2012 Uji Coba Spanyol 4 - Korea Selatan 1
26 Mei 2012 Uji Coba Spanyol 2 - Serbia 0
1 Mar 2012 Uji Coba Spanyol 5 - Venezuela 0
16 Nov 2011 Uji Coba Kosta Rika 2 - Spanyol 2

Lima Pertandingan Terakhir Italia :

2 Jun 2012 Uji Coba Italia 0 - Rusia 3
1 Mar 2012 Uji Coba Italia 0 - Amerika Serikat 1
16 Nov 2011 Uji Coba Italia 0 - Uruguay 1
12 Nov 2011  Uji Coba Polandia 0 - Italia 2
12 Okt 2011 Laga Persahabatan Italia 3 - Irlandia Utara 0

Prediksi Susunan Pemain Spanyol vs Italia :

Spanyol : Casillas, Arbeloa, Albiol, Ramos, Alba, Busquets, Awasgila.com, Xavi, Alonso, Cazorla, Torres, David Silva

Italia : Buffon , Maggio, Barzagli, Bonucci, Balzaretti, De Rossi, Pirlo, Marchisio, Montolivo, Cassano, Balotelli

Dengan statistik kedua tim di atas, Prediksi Spanyol vs Italia adalah 60 : 40 untuk Spanyol

Skor akhir Spanyol vs Italia : 1 - 1

Read More
Laga Euro 2012 : Jerman vs Portugal

Laga Euro 2012 : Jerman vs Portugal

Laga Euro 2012 : Jerman vs Portugal

Setelah laga Belanda vs Denmark, laga kedua di Grup “Maut” B akan menyajikan laga panas juga antara dua tim favorit Juara Euro 2012, yakni Jerman vs Portugal. Pertandingan ini membuka memori lama Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions kemarin, karena di dalam kedua timnas negara tersebut masing-masing bercokol bintang Madrid dan Munchen. Sehingga laga ini akan menjadi sangat krusial.

Jerman merupakan pemenang Trofi Euro sebanyak tiga kali pada 1972, 1980 dan 1996. Jerman, Spanyol dan Belanda adalah negara terfavorit di Euro 2012.

Prestasi Jerman di babak kualifikasi adalah 34 gol dengan kemasukan hanya 7 kali saja, plus pemain kelas dunia sekaliber Philip Lahm, Lukas Podolski, Mesut Ozil, Sami Kheidira menjadikan tim Panser sebagai yang disegani.

Sedangkan Portugal sendiri Penampilannya  banyak  menuai kritik setelah kalah 1-3 dari Turki di laga uji coba terakhir. Juga terancam akan pincang di laga perdana Euro 2012 saat melawan Jerman, karena kondisi fisik Luis Nani masih diragukan untuk bisa tampil.

Namun sang pelatih Portugal, Paulo Bento tetap yakin dengan kemampuan Cristiano Ronaldo Cs untuk bisa berprestasi di Euro 2012.

Untuk pertemuan kedua tim Jerman masih menunjukkan dominasinya atas Portugal di 2 pertemuan terakhirnya. Dipertemuan terakhir Jerman berhasil menang 3 – 2 atas Portugal 20 Juni 2008. Di 5 laga pertandingannya Jerman mengalami 2 kali kemenangan, 2 kali seri dan kalah dan sekali hasil imbang. Sedangkan Portugal 1 kali hasil imbang dan sekali kalah di pertandingan terakhirnya saat melawan Turki serta 3 kali menelan hasil imbang dan berikut

Prestasi Jerman selama laga uji coba pun lebih cermelang dari pada Portugal, kekompakan pemain Jerman lebih mantap dari pada Portugal, sepertinya pemain Portugal masih mengandalkan CR7 terlihat dari laga uji coba sebelum-sebelumnya.

Head to Head Jerman vs Portugal :

Jun 19 2008 Portugal  [ 2 - 3 ] Germany (EC)
Jul  8 2006 Germany   [ 3 - 1 ] Portugal (WC)‎

Lima Pertandingan terakhir Jerman :

May 31 2012 Germany   [ 2 - 0 ] Israel FR
May 26 2012 Switzerland [ 5 - 3 ] Germany FR
Feb 29 2012 Germany   [ 1 - 2 ] France FR
Nov 15 2011 Germany   [ 3 - 0 ] Netherlands FR
Nov 11 2011 Ukraine   [ 3 - 3 ] Germany FR

Lima Pertandingan terakhir Portugal :

Jun 2 2012 Portugal   [ 1 - 3 ] Turkey FR
May 26 2012 Portugal  [ 0 - 0 ] Macedonia FYR FR
Feb 29 2012 Poland    [ 0 - 0 ] Portugal FR
Nov 15, 2011 Portugal [ 6 - 2 ] Bosnia EC
Nov 11, 2011 Bosnia   [ 0 - 0 ] Portugal EC

Prediksi Pemain Jerman vs Portugal :

Jerman : Neuer, Lahm, Boateng, Mertesacker, Badstuber, Schweinsteiger, Khedira, Ozil, Muller, Podolski, Gomez.

Portugal : Rui Patricio, Pepe, Bruno Alves, Coentrao, Pereira, Meireles, Veloso, Moutinho, Nani, Ronaldo, Postiga.

Skor akhir hasil laga Jerman vs Portugal : 1 - 0

Read More
Laga Euro 2012 : Belanda vs Denmark

Laga Euro 2012 : Belanda vs Denmark

Laga Euro 2012 : Belanda vs Denmark

Laga perdana Euro 2012 sudah selesai. Polandia vs Yunani dengan skor akhir sama kuat 1-1. Sedangkan di partai keduanya Rusia berhasil membantai Rep. Ceko 4-1 dan  menempatkan Alan Dzagoev sebagai top scorer sementara dengan torehan 2 gol.

Selanjutnya, untuk hari kedua Sabtu (9/6/2012) ini, Euro 2012 akan menyuguhkan laga panas di Grup “Maut” B. Salah satunya adalah tim kandidat Juara Euro 2012, Belanda akan melawan tim Dinamit Denmark pukul 23.00 WIB.

Setelah Belanda vs Denmark, laga di grup B yang lain akan digelar Jerman vs Portugal pada Minggu (10/6/2012) pukul 01.45 WIB.

Pertemuan terakhir antara Belanda dan Denmark adalah pada Piala Dunia 2010, ketika itu Belanda berhasil mengalahkan Denmark 2-0. Namun Denmark pun pernah terakhir kali mengalahkan Belanda di partai semi final Euro 1992 melalui adu pinalti.

Di Euro 2012 ini, mereka kembali akan bertarung lagi untuk lolos ke fase berikutnya. Perjalanan kedua tim menuju Euro 2012 sama-sama berjalan mulus dengan meraih predikat juara grup pada kualifikasi Grup E dan H.

Jadi siapakah yang akan unggul ? kita tunggu saja hasilnya.

Head To Head Belanda vs Denmark :

Belanda 1-1 Denmark (29 Mei 2008 : Friendly)
Denmark 1-1 Belanda (10 Nov 2001 : Friendly)
Belanda 3-0 Denmark (16 Jun 2000 : Euro)
Denmark 0-0 Belanda (18 Agu 1999 : Friendly)
Denmark 2-2 Belanda (22 Jun 1992 : Euro) Denmark menang adu penalti 5-4

Lima Pertandingan Terakhir Belanda :

Belanda 6-0 Irlandia Utara (03 Jun 2012 : Friendly)
Belanda 2-0 Slovakia (31 Mei 2012 : Friendly)
Belanda 1-2 Bulgaria (27 Mei 2012 : Friendly)
Inggris 2-3 Belanda (01 Mar 2012 : Friendly)
Jerman 3-0 Belanda (16 Nov 2011 : Friendly)

Lima Pertandingan Terakhir Denmark :

Denmark 2-0 Australia (02 Jun 2012 : Friendly)
Denmark 1-3 Brazil (26 Mei 2012 : Friendly)
Denmark 0-2 Rusia (01 Mar 2012 : Friendly)
Denmark 2-1 Finlandia (16 Nov 2011 : Friendly)
Denmark 2-0 Swedia (12 Nov 2011 : Friendly)

Prediksi Pemain Belanda vs Denmark :

Belanda (4-5-1) : Maarten Stekelenburg (AS Roma), Ron Vlaar (Feyenoord), John Heitinga (Everton), Van Der Wiel (Ajax), Jetro Willems (PSV), Van Bommels (PSV), Nigel De Jong (Manchester City), Arjen Robben (Bayern Munchen), Afellay (Barcelona), Sneijder (Inter Milan), Robin Van Persie (Arsenal).

Denmark (4-3-3) : Andersen (Evian), Daniel Agger (Liverpool), Kjaer (AS Roma), Jacobsen (Kobenhavn), Poulsen (AZ Alkmaar), Zimling (Club Brugge), Kvist (Nurnberg), Eriksen (Ajax), Bendtner (Arsenal), Rommedahl (Brondby), Krohn-Delhi (Brondby).

Skor akhir hasil laga Belanda vs Denmark : 0 - 1

Read More
Juara Euro 2012

Juara Euro 2012

Juara Euro 2012

Diantara beberapa negara yang difavoritkan bakal menjadi Juara Euro 2012 adalah Belanda. De Oranje berada di Grup B bersama tim kuat lainya, yaitu tim Panser-Jerman, Portugal dan tim Dinamit-Denmark.

Sebagai runner up Piala Dunia 2010 Belanda melalui babak kualifikasi dengan mudah, dan mencatatkan diri sebagai tim dengan gol terbanyak.

Pemain kunci De Oranje adalah Klaas-Jan Huntelaar. Di lini paling depan ia tidak boleh membuang kesempatan yang diberikan Robin van Persie dan Arjen Robben karena kesalahan sedikit saja bisa berakhir dengan tersisih di level Grup “Maut” B.

Juara Euro 2012

Pelatih Bert van Marwijk diharapkan dapat memadukan sepak bola ofensif total football dengan sedikit ramuan sepak bola defensif pragmatis agar target juara dapat tercapai.

Kemungkinan besar, final kejuaraan sepak bola Euro 2012 akan kembali mempertemukan duel antara Belanda-Spanyol. Hal ini berdasarkan metode penghitungan Euro Club Index. Euro Club Index adalah indikator kekuatan tim sepakbola yang disusun Hypercube dan Infostrada Sports. Penghitungan mereka berdasarkan prestasi terbaru tim sepakbola yang bersangkutan.

Berikut daftar nama 23 pemain / skuad Belanda untuk Euro 2012 Polandia-Ukraina :

Kiper : Maarten Stekelenburg (AS Roma), Tim Krul (Newcastle United), Michel Vorm (Swansea City)

Belakang : Khalid Boulahrouz (VFB Stuttgart), Wilfred Bouma (PSV Eindhoven), John Heitinga (Everton), Joris Mathijsen (Malaga), Ron Vlaar (Feyenoord), Gregory van der Wiel (Ajax Amsterdam), Jetro Willems (PSV Eindhoven)

Tengah : Ibrahim Afellay (Barcelona), Mark van Bommel (PSV Eindhoven), Nigel de Jong (Manchester City), Stijn Schaars (Sporting), Wesley Sneijder (Inter Milan), Kevin Strootman (PSV Eindhoven), Rafael van der Vaart (Tottenham Hotspur)

Depan : Klaas Jan Huntelaar (Schalke 04), Luuk de Jong (Twente Enschede), Dirk Kuyt (Liverpool), Luciano Narsingh (Heerenveen), Robin van Persie (Arsenal), Arjen Robben (Bayern Munich)

Tim yang identik dengan warna oranye ini memang secara peringkat FIFA berada di urutan 4 di bawah Spanyol, Jerman, dan Uruguay. Namun, bukan berarti tim Flying Dutchmen ini menyerah begitu saja terhadap Spanyol dan Jerman. Oleh karena itu prediksi saya Belanda akan menjadi Juara Euro 2012.

Postingan ini diikutkan dalam Kontes Juara Euro 2012 yang dilaksanakan oleh Denaihati.com


Read More
Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012
Tinggal dua hari lagi kejuaraan sepakbola terbesar antar negara Benua Biru atau Piala Eropa 2012 akan segera digelar. Semua negara peserta telah siap dengan pemain andalanya, baik pemain muda yang berpotensi dan berprestasi maupun pemain tua yang berpengalaman dan masih bisa diandalkan.

Berikut adalah pemain tua yang masih diandalkan negaranya untuk bermain di Piala Eropa 2012.

1. Andriy Shevchenko

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Pemain ini adalah yang dikonfirmasi bermain di Piala Eropa mendatang. Bekas bintang AC Milan tersebut adalah salah satu penyerang tersubur di masa jayanya.

Kini, mantan striker Chelsea tersebut tidak mau melewatkan moment membela negaranya di kandang sendiri. Sheva yang kini berusia 35 tahun telah membela Ukraina sebanyak 105 kali dan sudah mencetak 45 gol.

2. Mark Van Bommel

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Kapten Tim Nasional Belanda tersebut sudah meraih segalanya bersama PSV Eindhoven, Barcelona, dan AC Milan. Namun saat mengenakan seragam oranye, Van Bommel belum meraih gelar.

Terakhir, ia gagal mengantarkan tim tulip di final Piala Dunia 2008. Ia bersama meneer lainnya kalah dari Spanyol. Kini, Van Bommel sudah berusia 35 tahun. Ia pun berharap dapat memberikan gelar juara Eropa sebelum gantung sepatu.

3. Gianluigi Buffon

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Tak ada yang ragu akan kemampuan Il Portiere Juventus ini. Di bawa mistar, Gigi Buffon yang sudah berusia 34 tahun ini, amat cekatan.Buffon baru saja mengantar si Nyonya Tua kembali merajai tahta tertinggi Liga Italia.

Prestasinya yang paling mencolok adalah saat mengantar Italia menjadi juara dunia pada 2006. Kini, ia ingin kembali membawa Gli Azurri menjadi kampiun Eropa. Buffon sudah 114 kali membela Italia dan kini memegang ban kapten di lengannya.

4. Giorgios Karagounis

Pemain Tua yang Diandalkan di Piala Eropa 2012

Lelaki berusia 35 tahun ini adalah pilar penting saat mengantar Negeri Para Dewa menjuarai Piala Eropa 2004. Di usia yang tak muda lagi, Karagounis punya beban berat membela negara seiiring kondisi ekonomi Yunani yang tengah terpuruk.

Masih bisakah mereka berprestasi dan mengukir sejarah di Piala Eropa 2012? Bagaimana pendapat sahabat blogger tentang mereka ?

Sumber : http://www.metrotvnews.com

Read More