Gol Perdana Stefano Lilipaly Untuk Utrecht

Gol Perdana Stefano Lilipaly Untuk Utrecht
Ditengah kemelut yang melanda persepakbolaan Indonesia, kemarin seorang Garuda Muda membuat sejarah di kancah persepakbolaan dunia dengan mencetak gol perdana untuk clubnya, siapa dia? Dialah Stefano Lilipaly.

Gelandang asal Indonesia Stefano Lilipaly mengaku senang bisa mencetak gol perdananya untuk Utrecht saat timnya menahan imbang raksasa Belanda, PSV Eindhoven, 1-1 dalam lanjutan Liga Belanda, Ahad waktu setempat, 22 Januari 2012.

Lilipaly melesakkan gol setelah tendangan datarnya tidak mampu dihadang kiper PSV Andreas Isaksson.

“Ini merupakan momen yang sangat menyenangkan. Saya sempat mencoba menendang bola, tetapi gagal di kesempatan pertama. Lalu saya mendapat peluang lagi melalui (Edouard) Duplan. Saya melepaskan tendangan ke sudut jauh dan gol!” ujar pemain berusia 22 tahun tersebut kepada situs resmi klub.

Lilipaly juga dinobatkan menjadi pemain terbaik pada pertandingan tersebut. Ia pun yakin penampilan melawan PSV bisa terus berkembang.

“Saya sudah 10 tahun di tim junior. Ini waktunya bagi saya untuk membuktikan diri dan saya mampu melakukan itu,” kata Lilipaly.

Pelatih Utrecht, Jan Wouters, juga merasa puas dengan penampilan Lilipaly. “Lilipaly telah berkembang dengan baik, melesat dari tim junior. Dia sudah membuktikan kemampuannya kepada kami di pertandingan ini,” ujar Wouters.

“Lilipaly membuktikan dia bisa bertahan selama 90 menit,” tambah Wouters.

Sumber : Tempo.co


2 Responses to "Gol Perdana Stefano Lilipaly Untuk Utrecht"

  1. aku juga suka bola tp cuma liga inggris kang , eh iya aku follow kang

    ReplyDelete
  2. @smp3lembang
    semua liga saya suka, cuma yang banyak ditonton liga Inggris sama Spanyol...makasih bang

    ReplyDelete