Persib Rekrut Emral Abus Sebagai Pelatih
Seperti diketahui meski Djanur tetap tangani Persib musim 2015, namun karena Persib mendapat jatah tampil di Liga Champions Asia yang mewajibkannya memiliki pelatih berlisensi A AFC sedangkan Djanur sendiri baru memiliki lisensi B sehingga mau tak mau Persib harus ganti pelatih.
Setelah beberapa sosok pelatih berlisensi A AFC menjadi bidikan Persib, akhirnya pilihan pun jatuh ke Emral Abus untuk memimpin Persib berkompetisi di Liga Champions Asia 2015.
Emral Abus sendiri merupakan seorang akademisi yang masih aktif mengajar di ruang kuliah Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Universitas Negeri Padang (UNP). Selain itu, dia juga merupakan Instruktur Pelatih PSSI yang selama ini kerap memberikan materi dalam setiap pelaksanaan kursus kepelatihan lisensi A AFC. Bahkan dia dikenal sebagai ‘Guru Besar’ oleh kalangan pelatih lokal. Meskipun tak pernah menangani klub di pentas Indonesia Super League (ISL) atau lainnya, namun dia sudah mengantongi lisensi kepelatihan A AFC.
Sejumlah pelatih kenamaan di Indonesia, seperti mantan pelatih timnas U-19, Indra Sjafri pernah jadi muridnya. Begitupun dengan Djanur yang juga diketahui cukup dekat dengan sang 'Guru Besar' itu.
Direkrutnya Emral Abus sebagai pelatih Persib untuk Liga Champions Asia tak lepas dari rekomendasi Djanur sendiri yang menilai bahwa Emral sangat cocok mendampingi dirinya dan bisa diajak kerja sama memimpin Persib tampil di LCA.
"Semuanya sudah kita bicarakan dengan jajaran pengurus di PT PBB maupun Djadjang sendiri. Semuanya menyatakan tak masalah karena ini juga berdasarkan masukan dari Djadjang. Jadi Emral Abus sudah pasti akan menjadi pendamping Djadjang di Liga Champions," papar Manajer Umuh Muchtar.
Semoga saja dengan dipilihnya Emral Abus sebagai pelatih Persib di Liga Champions Asia 2015, akan bisa membawa Maung Bandung menuai hasil positif di arena AFC Champions League mendatang.
0 Response to "Persib Rekrut Emral Abus Sebagai Pelatih"
Post a Comment