Pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) TA 2015

Pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) TA 2015

Pengumuman Pendaftaran SIPSS 2015. Kepolisian Negara Republik Indonesia memberikan kesempatan kepada putra-putri Warga Negara Republik Indonesia untuk menjadi Perwira Polisi melalui Seleksi dan Pendidikan Pembentukan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana TA 2015.

Pendaftaran SIPSS 2015

Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Akademik 2015

Prodi yang dibutuhkan :
  1. TEKNIK ELEKTRO
  2. TEKNIK FISIKA
  3. TEKNIK KIMIA
  4. TEKNIK LINGKUNGAN
  5. TEKNIK METALURGI
  6. TEKNIK NUKLIR
  7. TEKNIK PENERBANGAN
  8. TEKNIK PERKAPALAN
  9. TEKNIK SIPIL
  10. SASTRA ARAB
  11. SASTRA JEPANG
  12. SASTRA MANDARIN
  13. AGAMA ISLAM/DAKWAH
  14. ANTHROPOMETRI/KEOLAH RAGAAN
  15. EKONOMI PEMBANGUNAN
  16. KATAKETIK (KATHOLIK)
  17. MANAJEMEN LOGISTIK
  18. MIPA BIOLOGI
  19. SANDI NEGARA
  20. DESAIN GRAFIS
  21. D-IV AHLI NAUTIKA TK III

Persyaratan Penerimaan SIPSS 2015

Persyaratan Umum :
  • Warga Negara Indonesia (pria atau wanita);
  • Beriman dan bertakwa kepada tuhan yang maha esa;
  • Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945;
  • Berumur paling rendah 18 tahun;
  • Sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari institusi kesehatan minimal setingkat RSUD);
  • Tidak sedang terlibat kasus pidana atau pernah dipidana karena melakukan suatu kejahatan dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);
  • Berwibawa, jujur, adil dan berkelakuan tidak tercela;
  • Mampu mengoperasionalkan komputer;
  • Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah NKRI dan bersedia ditugaskan pada semua bidang tugas kepolisian;
Persyaratan Khusus :
  • Pria dan wanita belum pernah menjadi anggota Polri;
  • Berijazah : 1) S1 sesuai dengan prodi yang dibutuhkan diatas; 2) D-IV Ahli Nautika Tk. III (wajib memiliki ijazah Ahli Nautika Tk. III dari Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia);
  • Bagi lulusan yang berasal dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta dengan program studi yang terakreditasi min B wajib melampirkan tanda lulus/ijazah yang dilegalisasi/diketahui oleh Pembantu Dekan bidang Akademik, dengan nilai rata-rata IPK minimal 2,70;
  • Umur pada saat pembukaan pendidikan pembentukan SIPSS T.A. 2015 maksimal 26 tahun;
  • Tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita, dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku;
  • Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan pembentukan;
  • Mampu mengoperasionalkan komputer;
  • Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun terhitung mulai saat diangkat menjadi Perwira Polri;
  • Tidak terikat perjanjian ikatan dinas dengan instansi lain;
  • Mendapat persetujuan dari instansi yang bersangkutan bagi yang sudah bekerja dan pernyataan berhenti dengan hormat bila lulus seleksi dan terpilih masuk pendidikan pembentukan Polri;
  • Mengikuti dan lulus pemeriksaan dan pengujian sebagai berikut :
  1. Tingkat daerah dengan sistem gugur meliputi : pemeriksaan administrasi, pemeriksaan kesehatan tahap I, pemeriksaan psikologi tertulis, pemeriksaan PMK (Penelusuran Mental Kepribadian), dan pemeriksaan kesehatan tahap II;
  2. Tingkat pusat dengan sistem gugur meliputi : pemeriksaan administrasi, pemeriksaan kesehatan tahap I & II termasuk Kesehatan jiwa, Uji Kemampuan Jasmani, pemeriksaan wawancara psikologi, pemeriksaan PMK (Penelusuran Mental Kepribadian), Uji Akademik menggunakan Computer Assisted Test (CAT) meliputi : Tes Potensi Akademik, TOEFL, dan Wawasan Kebangsaan, dan Sidang Penetapan Kelulusan Akhir.

Pendaftaran SIPSS 2015

Pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun 2015 dibuka mulai tanggal 22 Februari s.d 10 Maret 2015. Pendaftaran dilakukan secara online di laman : http://penerimaan.polri.go.id
 
Read More
Beasiswa Full Kuliah S1 Universitas Paramadina Tahun 2015

Beasiswa Full Kuliah S1 Universitas Paramadina Tahun 2015

Universitas Paramadina kembali menawarkan Beasiswa Full Kuliah S1 atau Paramadina Fellowship 2015 (PF 2015) kepada siswa-siswi lulusan SMA atau sederajat yang memiliki prestasi akademik maupun non akademik untuk mengikuti pendidikan S1 di Universitas Paramadina. Program beasiswa ini merupakan yang kedelapan kalinya yang diselenggarakan atas kerjasma dengan para dermawan Indonesia.

Beasiswa Universitas Paramadina

Adapun Program Studi yang ditawarkan pada Beasiswa Full Kuliah S1 Plus Biaya Hidup di Universitas Paramadina ini adalah:
  • Manajemen
  • Falsafah dan Agama
  • Ilmu Komunikasi
  • Psikologi
  • Hubungan Internasional
  • Teknik Informatika
  • Desain Komunikasi Visual
  • Desain Produk Industri
Kualifikasi
  • Siswa kelas 3 atau lulusan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) atau sederajat dari seluruh Indonesia.
  • Siswa kelas 3 atau lulusan SLTA atau sederajat, dengan nilai rata-rata NEM/UAN, STTB, dan Raport Kelas I, II dan III, minimum 7,60.
  • Lahir 1 Januari 1995 dan setelahnya.
  • Aktif dalam kegiatan organisasi intra dan ekstra sekolah.
  • Mampu berbahasa Inggris atau bahasa asing lainnya.
  • Tidak pernah terlibat tindak kriminal (penyalahgunaan narkotika dan miras, pemalsuan, pelecehan seksual dan tindakan asusila lainnya, serta tindak kekerasan). Dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
  • Memahami dan menyetujui semua persyaratan dan ketentuan yang berlaku dalam program beasiswa ini.
Ketentuan yang berlaku
  1. Penerima beasiswa harus menyelesaikan masa studi maksimum dalam kurun 4 tahun kalender akademik.
  2. Memperoleh nilai IPK Minimal 3,20 per semester dengan pencapaian rata-rata 18 SKS per-semester. Jika IPK kurang dari IPK minimal, tidak berhak memperoleh beasiswa untuk penyelesaian sisa masa studi.
  3. Siswa wajib memenuhi nilai non akademik maksimum 60 poin dan rata-rata 15 poin per-tahun kalender akademik.
  4. Nominasi ini akan gugur dengan sendirinya apabila siswa/pendaftar dinyatakan tidak lulus UAN.
  5. Tidak sedang menerima beasiswa dari institusi lain.
  6. Selama menjalanai PF, tidak boleh menerima beasiswa lain.
  7. Selama menjalani PF, tidak diijinkan menikah.
  8. Selama menjalani PF, tidak diperkenankan untuk mengundurkan diri.
  9. Jika poin 6,7,8 dilanggar, maka penerima PF harus mengembalikan seluruh biaya studi PF. 

Pendaftaran Beasiswa Full Kuliah S1 Universitas Paramadina


Mengisi formulir pendaftaran yang bisa diperoleh di Bagian Informasi Universitas Paramadina tanpa dipungut biaya atau dapat di download disini. Formulir Pendaftaran yang sudah diisi diserahkan sebelum batas waktu yang ditentukan dengan disertai:
  • Formulir pendaftaran yang sudah dilengkapi dan ditandatangani, bermaterai 6000 rupiah.
  • Satu (1) foto berwarna 3 x 4 cm (ditempel pada kotak yang telah disediakan pada formulir pendaftaran).
  • Satu Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah atau Tokoh Masyarakat, dan Satu (1) Surat Rekomendasi dari Guru SLTA atau sederajat, (gunakan format yang telah disediakan, dan masukkan ke dalam amplop tertutup). Surat Rekomendasi di dalamnya menyebutkan mengenai kepribadian, situasi ekonomi, kemampuan dan prestasi pendaftar, kondisi kesehatan (riwayat kesehatan), etika dan interaksi sosial pendaftar. Surat rekomendasi yang dikirim secara terpisah dengan formulir aplikasi tidak akan diproses. (Pemberi rekomendasi tidak memiliki hubungan keluarga dengan pendaftar).
  • Essay yang berjudul ’Tekad dan Usahaku dalam Menuntut Ilmu’ dan ’Alasanku Mengikuti Paramadina Fellowship 2015’.
  • Copy sertifikat dari penghargaan atau prestasi yang pernah diterima (selama SMP dan SLTA).
  • Satu (1) copy Kartu Tanda penduduk (KTP) yang berlaku.
  • Satu (1) copy NEM SLTA yang dilegalisir (bagi lulusan SLTA)
  • Satu (1) copy Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) yang dilegalisir (bagi lulusan SLTA)
  • Satu (1) copy Rapor Kelas 1, 2 dan 3 yang dilegalisir
  • Surat keterangan tidak buta warna dari dokter (khusus pendaftar Desain Komunikasi Visual) dan tidak buta warna total (khusus pendaftar Desain Produk Industri)
  • Satu (1) copy Kartu Keluarga
Formulir dan kelengkapan dokumen pendaftaran, dapat diserahkan langsung ke Universitas Paramadina (Senin – Jum’at, pukul 09.00 – 16.00 WIB dan Sabtu, pukul 09.00 – 13.00 WIB) atau dikirim melalui pos, ditujukan kepada:

Tim Panel Paramadina Fellowship 2015
Universitas Paramadina
Jl. Gatot Subroto Kav. 97, Mampang
Jakarta, 12790


Tim Panel Paramadina Fellowship 2015 tidak menerima pengumpulan formulir dan berkas pendaftaran melalui e-mail.

Batas Waktu Pendaftaran; formulir pendaftaran (beserta seluruh dokumen) harus sudah diterima oleh Universitas Paramadina paling lambat Jum’at 10 April 2015.

Nilai Beasiswa Full Kuliah S1 Universitas Paramadina

Paramadina Fellowship 2015, mencakup pendanaan:
  • Dana transportasi dari tempat asal menuju ke Universitas Paramadina.
  • Biaya studi maksimal 4 tahun kalender akademik.
  • Dana pendukung pra-kuliah sebesar Rp 2.500.000,- (dua juta lima ratus ribu rupiah).
  • Tunjangan buku 1 juta rupiah per-semester.
  • Biaya hidup (living allowance) sebesar Rp. 1.200.000 / bulan.** dan + 30% dari dana tersebut dikenakan untuk dana asrama.
  • Disediakan asrama, wajib tinggal selama 1 tahun atau 2 semester berturut-turut.**
  • Kemungkinan pelatihan dan magang selama studi, di perusahaan Donor.
  • Peluang kesempatan kerja atau tawaran kerja dari Donor, setelah menyelesaikan studi S-1.
Catatan:
  • Penerima beasiswa dari wilayah Jabodetabek, juga berhak atas biaya hidup dan wajib tinggal di asrama.
  • Pengelolaan asrama akan dibebankan pada masing-masing penghuni (dalam hal ini penerima PF) untuk melatih kemandirian dan lebih bertanggungjawab.
Untuk memperoleh informasi lebih lengkap, dapat menghubungi:

Sdri. Suci Ayuningtyas
Telp. +62 21 7918 1188 Ext. 232

Sdr. Muhammad Darwis & Sdri. Biru Nitis Anjanie
Telp. +62 21 7918 1188 Ext. 230

Universitas Paramadina
Jl. Gatot Subroto Kav. 97
Mampang, Jakarta 12790
Telp. +62 21 7918 1188
Fax. +62 21 799 3375

Demikian informasi mengenai Beasiswa Full Kuliah S1 Paramadina Fellowship 2015, semoga bermanfaat.
Read More
Kick Off  ISL 2015 Dimulai 4 April

Kick Off ISL 2015 Dimulai 4 April

Kisruh mengenai pelaksanaan Indonesia Super League (ISL) 2015 antara PT Liga Indonesia (PT LI) dengan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dan Kemenpora akhirnya menemukan titik kesepakatan. Dipastikan Kick off ISL 2015 dimulai 4 April mendatang.

Jadwal Kick Off  ISL 2015

Sebelumnya, Menpora dan BOPI memutuskan bahwa Kick Off ISL 2015 Resmi Diundur. Hal tersebut dikarenakan ada persyaratan standar organisasi yang harus dan belum dipenuhi oleh PT LI dan 18 klub peserta ISL. Keputusan itu mengundang banyak tanggapan negatif, bahkan menyebabkan datangnya Surat Ancaman FIFA dan Petisi Deklarasi Bandung.

Menanggapi kekisruhan ini, sebagaimana dilansir situs resmi ligaindonesia.co.id, ketua BOPI, Noor Aman mengatakan sebelumnya BOPI telah melakukan pertemuan dengan PT LI, lalu dilanjutkan dengan pertemuan bersama Pimpinan DPR-RI yakni Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah, serta Ketua Komisi X Tengku Riefky Harsya.

"Kita tegaskan tidak ada keinginan Kemenpora dan BOPI untuk menghentikan kompetisi ISL. Pertemuan pukul 18.15 mengerucut ke kesimpulan yang membahagiakan, yakni ISL 2015 tetap bergulir," kata Noor Aman.

"Jadi jelas, akan dipersiapkan apa saja, yang sifatnya fundamental dan sifatnya tambahan. Kami yakin tidak sulit untuk menyediakan data. Mungkin Liga Indonesia dan klub kaget karena sebelumnya tidak diminta sementara saat ini ada. Saya pikir pemenuhan syarat bisa terlaksana karena pergeseran waktu kick off ISL 2015," tambahnya.

Sementara itu CEO PT LI, Joko Driyono mengatakan keputusan ini diambil atas inisiatif semua dan diawali perencanaan di PT LI dan PSSI, serta mempertimbangkan banyak hal, teknis dan komersial, hubungan kelembagaan.

"Kami menetapkan dan telah sepakat kick off ISL 2015 digelar 4 April. Terkait dengan verifikasi dan standar yang diminta oleh BOPI akan dikelola dengan baik. Kesimpulan ini diambil setelah mempertimbangkan banyak hal. Seperti dari sponsor," jelas Joko.

Dengan adanya kepastian Jadwal Kick Off ISL 2015 dimulai 4 April, semoga tidak ada lagi penundaan berikutnya. Semua pihak, baik PSSI, PT LI, BOPI, Kemenpora, Klub peserta ISL dan seluruh elemen bangsa pecinta sepakbola tanah air harus bersinergi untuk kemajuan sepakbola Indonesia.
Read More
Persib vs New Radiant AFC Cup 2015

Persib vs New Radiant AFC Cup 2015

Persib vs New Radiant akan tersaji di kompetisi AFC Cup 2015 dalam laga penyisihan grup H. Pertandingan Persib kontra New Radiant ini akan berlangsung pada hari Rabu 25 Februari 2015 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Kick off mulai pukul 15.00 WIB yang disiarkan langsung oleh Fox Sport 2 dan RCTI.

Persib vs New Radiant

Meskipun penyelenggaraan ISL 2015 ditunda, namun Jadwal Persib di AFC Cup 2015 akan tetap digelar sesuai dengan yang telah ditentukan, karena telah mendapat rekomendasi atau izin dari BOPI (Badan Olahraga Profesional Indonesia). Persib sendiri di AFC Cup 2015 tergabung di grup H dan akan bersaing dengan tiga tim Asia lainnya, yaitu New Radiant SC, Ayeyawady United dan Lao Toyota FC. Berikut ini Prediksi Persib vs New Radiant.

Persib terpaksa harus bermain di kompetisi kasta kedua antar klub Asia setelah tersingkir dari Liga Champions Asia (LCA) dengan dikalahkan Hanoi T&T di babak playoff. Menghadapi laga perdana AFC Cup 2015 melawan New Radiant, Persib terus melakukan rangkaian persiapan meski tanpa diperkuat striker asing.

Persib vs New Radiant

Persib juga dipastikan tidak akan diperkuat Firman Utina yang masih dalam masa pemulihan cedera, namun demikian Maung Bandung siap tampil maksimal di AFC Cup 2015. Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengaku telah mengantongi kekuatan New Radiant, yang ia pelajari melalui rekaman video dan data statistik. Sehingga Djanur yakin pasukannya dapat memenangkan pertandingan. Bahkan M Ridwan, Atep, Tantan, dan Yandi Sofyan Munawar telah disiapkannya sebagai daya gedor di lini depan.

Sedangkan calon lawan Persib, New Radiant SC merupakan juara Liga Maladewa (Dhivehi League) dan Piala Presiden musim 2014.  Tim yang berjuluk The Blues ini pernah mengalahkan tim asal Malaysia Selangor FA dengan skor 2-0 dan pernah beberapa kali mengikuti ajang AFC Cup, bahkan sempat melaju ke babak perempat final dan semifinal AFC Cup.

Persib vs New Radiant

Pelatih New Radiant asal Finlandia, Mika Lonnstrom yang terpilih sebagai pelatih terbaik di Liga Maladewa, menegaskan bahwa tim besutannya sudah siap menjalani laga Piala AFC 2015 melawan Persib Bandung. Lonnstrom memboyong 18 pemain New Radiant ke Bandung, diantaranya ada beberapa pemain import yang dimilikinya seperti Dave Moli asal Inggris, Viliam Macko dari Slovakia, Alisher Akhmedov berpaspor Uzbekistan, dan Sunday Patrick dari Nigeria. Tak ketinggalan rekrutan baru New Radiant, Assad 'Adubarey' Ali yang dipercaya sebagai kapten tim.

Laga Persib vs New Radiant diprediksi akan berjalan seru, mengingat kedua tim sama-sama berstatus sebagai juara di liga domestik masing-masing. Kedua tim memiliki peluang sama besar, karena masing-masing mempunyai kelebihan. Diantaranya Persib yang bertindak sebagai tuan rumah tentunya akan mendapat dukungan penuh para bobotoh, ini akan menjadi motivasi lebih bagi Persib untuk bermain optimal. Sementara New Radiant dinilai lebih siap dan memiliki motivasi tinggi menghadapi pertandingan karena pengalamannya di AFC Cup lebih banyak.

Sementara itu rekor pertemuan Persib dengan New Radiant, kedua tim belum pernah bertemu. Namun demikian, dilihat dari lima pertandingan terakhir kedua tim sama-sama tampil cukup baik. Persib berhasil meraih tiga kemenangan dan dua kali kalah. Sedangkan New Radiant sukses meraih satu kali kemenangan, dua kali imbang dan dua kali kalah. Dengan data dan fakta tersebut, Prediksi Persib vs New Radiant adalah kemenangan cenderung akan diraih Persib.

Persib harus menang melawan New Radiant di pertandingan ini dan mendapat poin penuh. Sebab di pertandingan kedua (11 Maret 2015) akan cukup berat, pasalnya Persib akan bermain tandang melawan Ayeyawady United.

Head To Head Persib vs New Radiant
Kedua tim belum pernah bertemu

Lima Pertandingan Terakhir Persib
10 Feb 2015 : Hanoi T&T 4 – 0 Persib (LCA)
01 Feb 2015 : Persib 1 – 2 Arema Cronus (IIC)
24 Jan 2015 : PSGC 1 – 3 Persib (Uji)
11 Jan 2015 : Persib 3 – 1 Felda United FC (Uji)
08 Jan 2015 : Persib 2 – 0 Persiba (Piala Walikota Padang)

Lima Pertandingan Terakhir New Radiant
26 Jan 2015 : New Radiant 0 – 0 Maziya (POMIS Cup)
24 Jan 2015 : New Radiant 1 – 3 Singapore Lions (POMIS Cup)
22 Jan 2015 : PDRM FA 1 – 0 New Radiant (POMIS Cup)
09 Nov 2014 : New Radiant 1 – 1 Maziya (DL)
05 Nov 2014 : New Radiant 6 – 1 Mahibadhoo (DL)

Prediksi Skor Persib vs New Radiant : 3 – 1 

Hasil Skor Akhir Persib vs New Radiant : 4 - 1

Siaran Langsung Persib vs New Radiant Live Streaming di RCTI


Read More
Beasiswa Penuh dan SPP & BPP Pokok STMT Trisakti 2015

Beasiswa Penuh dan SPP & BPP Pokok STMT Trisakti 2015

Sekolah Tinggi Manajemen Transpor (STMT) Trisakti membuka kesempatan kepada seluruh siswa/i lulusan SMA/SMK sederajat yang kurang mampu dan berprestasi di bidang akademis dari Wilayah Jabodetabek dan Luar Daerah untuk memperoleh Beasiswa Penuh dan Beasiswa SPP & BPP Pokok selama masa studi di STMT Trisakti.

Beasiswa STMT Trisakti

Program Beasiswa Penuh dan Beasiswa SPP & BPP Pokok STMT Trisakti Periode I TA 2015/2016

Beasiswa Penuh STMT Trisakti
Persyaratan :   
  1. Fresh Graduate dari SMA/SMK sederajat.
  2. Lulus UAN, dan memiliki nilai rata-rata 7 (tujuh) di kelas I & II atau NEM rata-rata 7 (lampirkan photo-copy raport).
  3. Lulus Ujian Saringan Masuk (Ujian Tertulis, English Interview, Tes Kesehatan, Psikotes).
  4. Usia tidak melebihi 19 tahun pada saat mengajukan beasiswa, dan belum menikah pada saat mengajukan dan selama menerima beasiswa.
  5. Tidak menerima beasiswa dari sumber lain.   
Ketentuan :
  1. Beasiswa yang diberikan adalah biaya pendidikan yang diperlukan selama maksimal 4 (empat) tahun.
  2. Biaya Psikotes dan Tes Kesehatan sebesar Rp. 500.000,- (lima ratus ribu rupiah) menjadi tanggung jawab peserta.  Adapun Psikotes dan Tes Kesehatan akan dilaksanakan oleh Pihak Ketiga dan biaya Psikotes akan dibayarkan apabila lulus Ujian Tertulis.

Beasiswa SPP dan BPP Pokok STMT Trisakti
Persyaratan : 
  1. Lulus UAN, dan memiliki nilai rata-rata 6,5 (enam koma lima) di kelas I & II atau NEM rata-rata 7 (lampirkan photo-copy raport)
  2. Lulus Ujian Saringan Masuk (Ujian Tertulis, English Interview, Tes Kesehatan, Psikotes).
  3. Usia tidak melebihi 19 tahun pada saat mengajukan beasiswa, dan belum menikah pada saat mengajukan dan selama menerima beasiswa.
  4. Tidak menerima beasiswa dari sumber lain.   
Ketentuan :
  1. Beasiswa yang diberikan adalah biaya pendidikan yang diperlukan selama maksimal 3 (tiga) tahun.
  2. Biaya Psikotes dan Tes Kesehatan sebesar Rp. 500.000,- (lima ratus ribu rupiah) menjadi tanggung jawab peserta.  Adapun Psikotes dan Tes Kesehatan akan dilaksanakan oleh Pihak Ketiga dan biaya Psikotes akan dibayarkan apabila lulus Ujian Tertulis.

Pendaftaran Program Beasiswa STMT Trisakti
Pendaftaran telah dibuka sampai 20 April 2015 dan Ujian Saringan Masuk akan dilaksanakan pada tanggal 25 April 2015. Bagi yang berminat silakan melakukan pendaftaran di Ruang Pendaftaran Mahasiwa Baru Lantai 2 Kampus STMT Trisakti atau dapat menghubungi telp. 021-8516050 ext 128, 136, 158/ Sdr Yosi (0812 9199689) dan Sdr. Keke (08128870663).

Jadwal Ujian Saringan Masuk Program Beasiswa STMT Trisakti

Jadwal Ujian Saringan Masuk Program Beasiswa STMT Trisakti

Kesempatan terbatas, pastikan Anda menjadi salah seorang penerima Beasiswa Penuh dan Beasiswa SPP & BPP Pokok STMT Trisakti. Untuk informasi lebih lengkap, silahkan kunjungi website: www.stmt-trisakti.ac.id.

Read More