Persela vs Persib ISL 2012-2013
Tujuh kali sudah kemenangan beruntun diraih skuad Persib, setelah hari Minggu kemarin (28/4) berhasil menundukkan Persepam (1-3) di kandangnya. Di laga terakhir paruh pertama ISL 2013, Maung Bandung akan menantang Persela dan bertekad meraih kemenangan yang ke-8 demi merebut posisi 2 besar.
Laga melawan Persela nanti diprediksi akan sedikit lebih sulit. Selain karena faktor motivasi dan komposisi tim lawan, juga Persib memiliki catatan kurang menyenangkan di markas Persela. Sejak bergulirnya Liga Super Indonesia, Persib selalu gagal meraih kemenangan di Stadion Surajaya, 3 kali kalah dan 2 kali seri. Namun dengan modal kepercayaan diri yang kuat, Persib optimis akan mampu menang sekaligus memperbaiki catatan buruk di kandang Persela.
Sementara itu, Persela tak ingin dipermalukan Persib Bandung di kandangnya sendiri. Sebaliknya, Laskar Joko Tingkir wajib mendulang kemenangan demi memperbaiki peringkatnya. Pelatih caretaker Persela, Didik Ludiyanto pun mengaku sudah mengatongi kelebihan dan kekurangan skuad Persib.
Untuk merebut posisi 2 besar atau runner-up paruh musim ISL 2013, Persib Bandung harus bersaing dengan Arema Cronous dan Sriwijaya FC . Ketiga tim harus berjuang memenangkan pertandingan terakhir putaran pertama di kandang lawannya masing-masing.
Arema yang saat ini berada di peringkat kedua dengan nilai 34 akan menantang juara paruh musim Persipura di Stadion Mandala Jayapura. Sedangkan Sriwijaya FC (nilai 32) melawan Persiram Raja Ampat di Stadion Wombik Sorong, Papua Barat dan Persib sendiri (nilai 33) akan menghadapi Persela Lamongan.
Laga Persela Lamongan vs Persib Bandung akan digelar pada Kamis, 2 Mei 2013 Pukul 15.30 WIB di Stadion Surajaya, Lamongan dan akan disiarkan live di TVONE.
Pengawas Pertandingan : Abdullah
Wasit : Juwari
AW 1 : Sumaryono
AW 2 : Yendra
Wasit Cadangan : Suharto
Head To Head Persela vs Persib
21 Apr 2012 : Persela 3 - 1 Persib (ISL)
11 Mar 2012 : Persib 1 - 1 Persela (ISL)
16 Jun 2011 : Persib 2 - 1 Persela (ISL)
28 Sep 2010 : Persela 1 - 1 Persib (ISL)
04 Apr 2010 : Persela 1 - 0 Persib (ISL)
Lima Pertandingan Terakhir Persela
27 Apr 2013 : Persela 3 - 1 Persita (ISL)
14 Apr 2013 : Arema 2 - 0 Persela (ISL)
09 Apr 2013 : Gresik United 1 - 1 Persela (ISL)
31 Mar 2013 : Persela 1 - 2 Sriwijaya FC (ISL)
27 Mar 2013 : Persela 1 - 1 Pelita Bandung Raya (ISL)
Lima Pertandingan Terakhir Persib
28 Apr 2013 : Persepam 1 - 3 Persib (ISL)
20 Apr 2013 : Persib 1 - 0 Arema (ISL)
15 Apr 2013 : Persib 5 - 1 Persita (ISL)
07 Aor 2013 : Persib 1 - 0 Persiba (ISL)
03 Apr 2013 : Persib 3 - 2 Barito Putra (ISL)
Posisi Klasemen Sementara ISL 2012-2013
1. PERSIPURA
2. AREMA
3. PERSIB
4. SRIWIJAYA FC
5. MITRA KUKAR
12. PERSELA
Skor Akhir Persela vs Persib : 1 – 1 (75' Samsul Arif - 49' M. Ridwan)
Live Streaming Persela vs Persib : @Goal.com
PErsib udah peringkat tiga ya Kang semoga bisa peringkat pertama
ReplyDelete