Rekrutmen SAKTI Peksos dan SAKTI TKS Kemensos TA 2014

Rekrutmen SAKTI Kemensos 2014 – Dalam rangka pengembangan masyarakat, maka Kementerian Sosial akan mengangkat sebanyak 88 orang Satuan Bakti Pekerja Sosial (SAKTI Peksos) dan Satuan Bakti Tenaga Kesejahteraan Sosial (SAKTI TKS) pada Pelayanan Terpadu Gerakan Masyarakat Peduli Kabupaten/Kota Sejaktera (Pandu Gempita) dan Pengembangan SDM di lokasi Komunitas Adat Terpencil (KAT) di Prov. Papua Angkatan II Tahun 2014.

Rekrutmen SAKTI Peksos dan SAKTI TKS Kemensos TA 2014

Persyaratan 

  • Mempunyai Motivasi Tinggi, Ulet dan Pantang Menyerah
  • Pendidikan Minimal :
  1. DIV/S1 Pekerjaan Sosial/Kesejahteraan Sosial untuk SAKTI Peksos Pandu Gempita 
  2. DIV/S1 rumpun Ilmu Sosial yang terkait dengan pengembangan masyarakat untuk SAKTI TKS
  • Warga Negara Republik Indonesia yang bertaqwa kepada Tuhan YME, setia dan taat kepada Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan Kesatuan Republik Indonesia
  • Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS/TNI/POLRI 
  • Tidak berkedudukan sebagai anggota dan/atau pengurus Partai Politik
  • Tidak sedang terikat kontrak kerja dengan pihak manapun
  • Bebas dari narkotika dan zat adiktif lain
  • Sehat Jasmani dan Rohani

Pengajuan Lamaran

Lamaran ditujukan kepada Menteri Sosial Cq Kepala Pusat Pembinaan Jabatan Fungsional Pekerja Sosial dan Penyuluh Sosial, dilengkapi dengan :

  1. Curriculum Vitae yang telah diisi lengkap 
  2. Deskripsi Diri yang telah diisi lengkap
  3. Penilaian Persepsional yang telah diisi lengkap
  4. Surat Keterangan Sehat dari dokter pemerintah 
  5. Phasphoto berwarna ukuran 3 x 4

Dimasukan kedalam amplop coklat tebal, di ujung kiri atas ditulis “Rekruitmen SAKTI Peksos Pandu Gempita dan SAKTI TKS 2014” dikirim via TIKI atau Pos Kilat Khusus ditujukan kepada :

KEPALA PUSAT PEMBINAAN JABATAN FUNGSIONAL 
PEKERJA SOSIAL DAN PENYULUH SOSIAL 
JL. DEWI SARTIKA NO. 200 CAWANG III 
JAKARTA TIMUR (BELAKANG RSUD BUDHI ASIH) 

Pelamar dapat mengirimkan via email ke binjabfung@gmail.com dan mirawuryantari@yahoo.com lamaran yang dikirimkan via pos ataupun email selambatnya tanggal 24 Januari 2014.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Bpk Dian Purwasantana 0812.8859.8708 atau Bapak Anwar Nurdin 0813.1254.5566.

Catatan

  • Bagi yang tidak memenuhi persyaratan pendidikan agar tidak mengajukan lamaran 
  • Seluruh proses rekrutmen SAKTI Peksos dan SAKTI TKS tidak dipungut biaya. 
  • Download Pengumuman Lengkap : Klik Disini
  • Download Form Portofolio : Klik Disini

1 Response to "Rekrutmen SAKTI Peksos dan SAKTI TKS Kemensos TA 2014"