meta expr:content='data:blog.searchQuery + ", terbaru dan lengkap, info lowongan kerja cpns, penerimaan tni polri, beasiswa unggulan, berita persib terkini"' name='keywords'/> Search results for Sepakbola Dunia
Showing posts sorted by relevance for query Sepakbola Dunia. Sort by date Show all posts
Showing posts sorted by relevance for query Sepakbola Dunia. Sort by date Show all posts
Jadwal Piala Dunia FIFA 2014 Brasil

Jadwal Piala Dunia FIFA 2014 Brasil

Jadwal Piala Dunia 2014. FIFA World Cup 2014 yang diselenggarakan di Brasil merupakan Piala Dunia FIFA ke-20, turnamen sepakbola internasional tersebut akan berlangsung pada 13 Juni – 14 Juli 2014. Berlangsungnya Piala Dunia FIFA 2014 di Brasil, mewajibkan seluruh kompetisi atau liga sepakbola di dunia dihentikan sementara termasuk Indonesia Super League (ISL).

Jadwal Piala Dunia FIFA 2014 Brasil

Piala Dunia FIFA 2014 bagi Brasil merupakan piala dunia yang kedua kalinya dengan status sebagai tuan rumah setelah tahun 1950. Selain itu, Brasil juga akan menjadi negara kelima yang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA World Cup lebih dari satu kali, setelah Meksiko, Italia, Perancis dan Jerman.

Piala Dunia FIFA 2014 Brasil diikuti oleh tim sepak bola nasional dari 32 negara yang telah lolos melalui persaingan kualifikasi. Sebanyak 64 pertandingan akan dimainkan di dua belas kota di Brasil baik stadion baru atau yang dibangun ulang. Kompetisi sepakbola terbesar dunia ini akan dimulai dengan babak penyisihan grup sebanyak 8 grup, lalu dilanjutkan fase knockout yaitu babak 16 besar, babak perempat final, semifinal dan akhirnya final.

Para penggemar sepakbola di tanah air Indonesia bisa menyaksikan perhelatan Piala Dunia FIFA 2014 Brasil melalui layar kaca, karena akan disiarkan langsung oleh dua stasiun tv swasta nasional yaitu TVONE dan ANTV.

Piala Dunia 2014

Jadwal Piala Dunia FIFA 2014 Brasil


Jadwal Babak Penyisihan Grup Piala Dunia 2014

Grup A
13 Juni : Brazil – Kroasia : 03.00 WIB
13 Juni : Meksiko – Kamerun : 23.00 WIB
18 Juni : Brazil – Meksiko : 02.00 WIB
19 Juni : Kamerun – Kroasia : 04.00 WIB
24 Juni : Kamerun – Brazil : 03.00 WIB
24 Juni : Kroasia – Meksiko : 03.00 WIB

Grup B
14 Juni : Spanyol – Belanda : 02.00 WIB
14 Juni : Chile – Australia : 05.00 WIB
18 Juni : Australia – Belanda : 23.00 WIB
19 Juni : Spanyol – Chile : 02.00 WIB
23 Juni : Australia – Spanyol : 23.00 WIB
23 Juni : Belanda – Chile : 23.00 WIB

Grup C
14 Juni : Kolombia – Yunani : 23.00 WIB
15 Juni : Pantai Gading – Jepang : 08.00 WIB
19 Juni : Kolombia – Pantai Gading : 23.00 WIB
20 Juni : Jepang – Yunani : 05.00 WIB
25 Juni : Jepang – Kolombia : 03.00 WIB
25 Juni : Yunani – Pantai Gading  : 03.00 WIB

Grup D
15 Juni : Uruguay – Kosta Rika : 02.00 WIB
15 Juni : Inggris – Italia : 04.00 WIB
20 Juni : Uruguay – Inggris : 02.00 WIB
20 Juni : Italia – Kosta Rika : 23.00 WIB
24 Juni : Italia – Uruguay : 23.00 WIB
24 Juni : Kosta Rika – Inggris : 23.00 WIB

Grup E
15 Juni : Swiss – Ekuador : 23.00 WIB
16 Juni : Perancis – Honduras : 02.00 WIB
21 Juni : Swiss – Perancis : 02.00 WIB
21 Juni : Honduras – Ekuador : 05.00 WIB
26 Juni : Honduras – Swiss : 03.00 WIB
26 Juni : Ekuador – Perancis : 03.00 WIB

Grup F
16 Juni : Argentina – Bosnia Herzegovina : 05.00 WIB
17 Juni : Iran – Nigeria : 02.00 WIB
21 Juni : Argentina – Iran : 23.00 WIB
22 Juni : Nigeria – Bosnia Herzegovina : 05.00 WIB
25 Juni : Nigeria – Argentina : 23.00 WIB
25 Juni : Bosnia Herzegovina – Iran : 23.00 WIB

Grup G
16 Juni : Jerman – Portugal : 23.00 WIB
17 Juni : Ghana – Amerika Serikat : 05.00 WIB
22 Juni : Jerman – Ghana : 02.00 WIB
23 Juni : Amerika Serikat – Portugal : 04.00 WIB
26 Juni : Amerika Serikat – Jerman : 23.00 WIB
26 Juni : Portugal – Ghana : 23.00 WIB

Grup H
17 Juni : Belgia – Aljazair : 23.00 WIB
18 Juni : Rusia – Korea Selatan : 05.00 WIB
22 Juni : Belgia – Rusia : 23.00 WIB
23 Juni : Korea Selatan – Aljazair : 02.00 WIB
27 Juni : Korea Selatan – Belgia : 03.00 WIB
27 Juni : Aljazair – Rusia : 03.00 WIB

Tim Yang Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2014

  • Aljazair
  • Amerika Serikat
  • Argentina
  • Belanda
  • Belgia
  • Brasil
  • Chili
  • Jerman
  • Kolombia
  • Kosta Rika
  • Meksiko
  • Nigeria
  • Perancis
  • Swiss
  • Uruguay
  • Yunani

Bagan Fase Knockout Piala Dunia 2014 

Jerman Juara Piala Dunia 2014


Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia 2014 

28 Juni 2014 : Brasil  vs Chile — Pkl. 23.00 WIB
29 Juni 2014 : Kolombia vs Uruguay — Pkl. 03.00 WIB
29 Juni 2014 : Belanda vs Meksiko — Pkl. 23.00 WIB
30 Juni 2014 : Kosta Rika vs Yunani — Pkl. 03.00 WIB
30 Juni 2014 : Perancis vs Nigeria — Pkl. 23.00 WIB
01 Juli 2014  : Jerman vs Aljazair — Pkl. 03.00 WIB
01 Juli 2014  : Argentina  vs Swiss — Pkl. 23.00 WIB
02 Juli 2014  : Belgia vs Amerika Serikat — Pkl. 03.00 WIB

Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2014

04 Juli 2014 : Perancis vs Jerman — Pkl. 23.00 WIB
05 Juli 2014 : Brasil vs Kolombia — Pkl. 03.00 WIB
05 Juli 2014 : Argentina vs Belgia — Pkl. 23.00 WIB
06 Juli 2014 : Belanda vs Kosta Rika — Pkl. 03.00 WIB

Jadwal Semifinal Piala Dunia 2014

09 Juli 2014 : Brasil vs Jerman — Pkl. 03.00 WIB
10 Juli 2014 : Belanda vs Argentina — Pkl. 03.00 WIB

Jadwal Final Piala Dunia 2014

13 Juli 2014 : Brasil vs Belanda — Pkl. 03.00 WIB (Perebutan Juara 3)
14 Juli 2014 : Jerman vs Argentina — Pkl. 02.00 WIB

Bagi sahabat yang ingin memiliki Jadwal Lengkap Piala Dunia 2014 Brasil yang bisa dipajang dan diisi sendiri hasil pertandingannya, silahkan unduh DISINI.

Negara manakah yang akan menjadi Juara Piala Dunia 2014? Saya sih dukung Argentina, teman saya pilih Jerman, kalau Anda?

Selamat! Jerman Juara Piala Dunia 2014

Lihat Hasil Skor Akhir Piala Dunia 2014 dan jangan lewatkan pula, untuk mengikuti KONTES PIALA DUNIA 2014 BRAZIL.COM dengan hadiah yang sangat menggiurkan!!
Read More
Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

Semarak perhelatan sepakbola terbesar Piala Dunia FIFA 2014 telah dimulai. Bagi para penggemar sepakbola yang setia mengikuti Jadwal Piala Dunia 2014 yang akan menyajikan pertandingan-pertandingan seru, nih ada Kontes Piala Dunia 2014 yang diselenggarakan oleh Brazil.com. Hadiah Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com USD100,000 untuk keseluruhan.

Hadiah Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com ini dibagi dalam dua putaran yaitu putaran pertama dan putaran kedua, masing-masing putaran menawarkan hadiah yang berbeda. Kontes putaran pertama bertumpu pada semua pertandingan di babak penyisihan grup, sedangkan untuk putaran kedua pada pertandingan di fase knockout yaitu babak 16 besar, perempat final, semifinal dan final.


Hadiah Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

Kontes Putaran Pertama (25/05/2014 - 26/06/2014)
  • Hadiah 1 – 60 : T-shirt (e-gift certificate senilai USD100)
  • Hadiah 61 – 161 : Bola (e-gift certificate senilai USD50)
Kontes Putaran Kedua (27/06/2014 - 13/07/2014)
  • Hadiah Pertama untuk 1 pemenang : 2 tiket penerbangan (Business Class) plus penginapan 7 hari 6 malam ditambah uang makan sebesar USD 1,000, baik ke Makau, Rio de Janeiro atau London sesuai pilihan pemenang.
  • Hadiah Kedua untuk 1 pemenang : 2 tiket penerbangan (Economy Class) plus penginapan 7 hari 6 malam  ditambah uang makan sebesar USD500, baik ke Makau, Rio de Janeiro atau London sesuai pilihan pemenang.
  • Hadiah Ketiga untuk 20 pemenang : Satu Unit Canon E06 6D camera atau Nikon D5300 camera atau MacBook Air atau MacBook Pro sesuai pilihan pemenang.
  • Hadiah Keempat untuk 15 pemenang : iPhone 5C atau Xbox One dengan Fifa 14 Game atau Go Pro Hero 3 + Black Edition sesuai pilihan pemenang.
  • Hadiah Kelima untuk 50 pemenang : iPod Nano atau Nike Sport Watch sesuai pilihan pemenang.

Syarat Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com

  • Umur minimal 12 tahun.
  • Daftar di Brazil.com. Caranya, masukkan email yang aktif dan username lalu tunggu email untuk mendapat password.
  • Login di Brazil.com dan isilah data pribadi yang diminta dengan lengkap dan benar.

Kontes Piala Dunia 2014

Setelah itu, Anda bisa mulai mengikuti Kontes Piala Dunia 2014 untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya dengan menebak skor akhir setiap pertandingan Piala Dunia FIFA 2014. Tebak skor sudah harus dilakukan maksimal 15 menit (waktu Brasil) sebelum pertandingan dimulai dan boleh dirubah sebanyak 2 kali. Untuk memulainya Anda harus lakukan :
  • Login di Brazil.com
  • Pilih menu USD100,000 Contest
  • Pilih Make Your Prediction
Untuk informasi lebih lengkap mengenai persyaratan dan cara mengikuti Kontes Piala Dunia 2014 ini, Anda bisa lihat dan baca rules & regulations di Brazil.com.

Sebagai penggemar sepakbola, tentunya Kontes Piala Dunia 2014 Brazil.com dengan hadiah yang menggiurkan ini tidak boleh dilewatkan begitu saja. Sambil menonton pertandingan seru Piala Dunia 2014 kita juga berpeluang mendapatkan hadiah besar. Makanya segeralah daftar, mumpung gratis!!
Read More
Semifinal Euro 2012 : Jadwal Laga dan Profil Tim Peserta

Semifinal Euro 2012 : Jadwal Laga dan Profil Tim Peserta

Semifinal Euro 2012 akan digelar di dua tempat atau stadion, untuk laga semifinal pertama akan dilangsungkan di Stadion Donbass Arena, Donetsk tanggal 28 Juni 2012 pukul 01.45 WIB yang akan mempertemukan Portugal vs Spanyol. Dan laga semifinal kedua di National Stadium Warsaw, Warsaw pada tanggal 29 Juni 2012 pukul 01.45 WIB mempertemukan Jerman vs Italia.

Laga Semifinal Euro 2012 ini akan sangat menarik banyak perhatian pecinta sepakbola di dunia, karena menampilkan 4 tim semifinalis yang merupakan raksasa sepakbola Eropa dengan pemain kelas dunia didalamnya.

Jadwal Laga Semi Final Euro 2012

Waktu
Pertandingan
Stadion



Kamis, 28 Juni 2012
Pukul 01.45 WIB
Portugal vs Spanyol
Donbass Arena, Donetsk



Jumat, 29 Juni 2012
Pukul 01.45 WIB
Jerman vs Italia
National Stadium Warsaw, Warsaw

Profil Tim Peserta Semifinal Euro 2012

1.  Portugal

Portugal  saat ini termasuk salah satu tim yang terkuat di dunia, dengan pemain-pemain kelas dunia semacam Cristiano Ronaldo, Nani Ricardo Carvalho dan Pepe.


Tim yang dijuluki Seleccao das Quinas di bawah asuhan Luis Felipe Scolari nyaris merengkuh tropi ajang sepakbola terakbar di Benua Biru, namun mereka akhirnya harus puas sebagai runner up Euro 2004.

Empat tahun berselang, di Euro 2008, prestasi Portugal tak sebaik 2004. Portugal hanya mampu melangkah sampai babak perempat final sebelum dikalahkan Jerman, dengan skor 3-2.

Di babak kualifikasi Euro 2012, dibawah asuhan Paulo Bento, Portugal harus menempuh jalur playoff setelah hanya bisa menjadi runner up grup H di bawah Denmark. Akhirnya mereka pun bisa lolos ke putaran final Euro 2012 Polandia-Ukraina setelah berhasil menggulingkan Bosnia-Herzegovina di partai playoff.

Selanjutnya di putaran final Euro 2012 di Polandia-Ukraina, Portugal tergabung dalam Grup ‘Neraka’ B bersama Belanda, Jerman dan Denmark. Nasib berkata lain Portugal akhirnya bisa lolos ke perempat final Euro 2012 sebagai runner up grup B dengan torehan 6 poin, hasil kalah dari Jerman (0-1), menang atas Denmark (3-2) dan berhasil menumbangkan Belanda (2-1).

Di perempat final Portugal harus berhadapan dengan juara grup A Rep. Ceko. Lagi-lagi dewi fortuna masih berpihak pada Portugal. Mereka berhasil menaklukan Rep. Ceko dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang Cristiano Ronaldo pada menit ke-79 berhasil membawa Portugal melenggang ke semifinal Euro 2012 dan akan menantang  Spanyol.

2.  Spanyol

Tim yang memiliki julukan La Furia Roja merupakan salah satu negara yang berisi talenta-talenta berbakat di dunia sepakbola, seperti Xavi Hernández,  Andrés Iniesta,  Cesc Fàbregas, Xabi Alonso,  David Silva, Juan Mata, Fernando Torres, dan yang lainnya. Kebangkitan sepakbola Spanyol disinyalir datang pada tahun 2008, setelah untuk kedua kalinya menjuarai kompetisi Euro. Hal ini bersamaan dengan munculnya kekuatan luar biasa tim Spanyol, yakni Barcelona dan Real Madrid yang sampai saat ini kedua tim memang digadang sebagai klub terbaik Eropa.


Menjadi juara berturut-turut Euro 2008 dan Piala Dunia 2010, Spanyol dianggap sebagai unggulan pertama peraih titel Juara Euro 2012. Tipe permainan yang khas dan sedikit banyak terinspirasi oleh tiki-taka Barcelona, membuat banyak pengamat memprediksi bahwa Spanyol bisa meraih juara. Bahkan dibawah asuhan Vicente Del Bosque, Spanyol meraih rekor sempurna dibabak kualifikasi dengan raihan 8 kali menang dari 8 laga. Dengan tambahan beberapa pemain muda berkualitas yang muncul, pilihan Del Bosque untuk memilih pemain pun semakin beragam dan membuat Spanyol sulit untuk dibendung.

Di putaran final Euro 2012, Spanyol tergabung di grup C bersama Italia, Irlandia dan Kroasia. Di babak penyisihan grup mereka tak memperoleh rintangan yang berarti dan berhasil melangkah ke perempat final sebagai juara grup dengan torehan poin 7, 7, hasil dari imbang (1-1) melawan Italia, menang (4-0) atas Irlandia dan menang (1-0) atas Kroasia.

Di babak perempat final Spanyol berhadapan dengan runner up grup D, Perancis. Mereka tak banyak menemui kesulitan yang berarti saat melawan Perancis, buktinya Spanyol berhasil menekuk Perancis dengan skor 2-0 berkat dua gol yang dicetak Xabi Alonso salah satunya dari titik penalti. Spanyol pun melenggang ke babak semifinal dan akan meladeni Portugal.

3.  Jerman

Tim Die Mannschaft atau juga Der Panzer dikenal sebagai kesebelasan spesialis turnamen. Tim ini dinilai memiliki napas panjang yang sangat dibutuhkan sebuah kesebelasan dalam keikutsertaan dalam kejuaraan yang berlangsung lama. Kerap, di awal turnamen, tim Jerman belum menunjukkan kemampuan terbaiknya. Namun, setelah dua-tiga pertandingan, tim ini menjadi sangat hebat dan menakutkan lawan-lawannya. Selain itu, tim Jerman juga dikenal dengan semangat juangnya yang pantang menyerah serta kekompakan timnya. Dalam setiap pertandingan yang dihadapinya, tim Jerman tak akan pernah menyerah sebelum peluit panjang berbunyi. Kerap pasukan Jerman ini mampu membalikkan keadaan di menit-menit terakhir.


Penampilan Jerman di Euro juga sangat baik, tiga trofi berhasil mereka dapatkan pada ajang ini, yaitu 1972,1980, dan 1996. Pada Euro 1996, Jerman berhasil mengalahkan Inggris pada babak final lewat gol Oliver Bierhoff pada perpanjangan waktu.

Pasukan Joachim Low saat ini bisa dibilang skuad terkuat yang berada di Euro 2012. Pengembangan pemain muda sejak tahun 2000-an berbuah hasil. Terlihat dari kapasitas Jerman pada Euro 2008 dan Piala Dunia 2010. Pada kala itu Jerman hanya kalah oleh Spanyol.

Jerman tercatat sebagai negara pertama yang lolos ke putaran final selain tuan rumah Polandia dan Ukraina di Euro 2012. Mereka tampil sempurna di babak kualifikasi dengan memenangkan setiap laga, dan mendapatkan poin lebih banyak dari tim lain yang mengikuti kualifikasi. Jerman mengakhiri babak kualifikasi dengan rekor 100 persen kemenangan berikut torehan 34 gol dan hanya 7 kali kebobolan.

Di babak penyisihan Grup ‘Neraka’ B Euro 2012, Jerman pun meraih rekor sempurna dengan melibas lawan-lawannya. Jerman lolos ke perempat final Euro 2012 menyandang gelar sebagai juara grup B dengan poin 9, hasil dari 3 kali kemenangan yaitu menang atas Portugal (1-0), Belanda (2-1) dan Denmark (2-1).

Di perempat final anak asuh Jerman mendapat perlawanan yang berarti dari Yunani, namun dengan kemampuan menyerang yang atraktif, mengandalkan determinasi, kekompakan tim dan semangat pantang menyerah akhirnya Jerman berhasil menundukkan Yunani dengan skor 4-2. Jerman pun melenggang ke semifinal dan akan melawan Italia.

4.  Italia 

Italia adalah negara sepakbola yang diperhitungkan di dunia. Prestasi tertinggi mereka tentu saja ketika menjuarai Piala Dunia 1934 dan 1938 secara berturut-turut, serta Piala Dunia 1982 dan 2006.


Tim yang dijuluki Gli Azzurri atau "si biru langit" prestasinya di arena Euro terbilang kurang memuaskan. Mereka baru sekali menjuarai ajang ini yaitu pada 1968. Pada saat itu, Italia melawan Yugoslavia di final.

Namun meskipun miskin prestasi di ajang Euro, Italia tetap harus diwaspadai. Semenjak dilatih Cesare Prandelli, Italia menunjukkan kapasitasnya sebagai kandidat Juara Euro 2012. Di babak kualifikasi perjalanan Italia sangatlah mulus, mereka tidak terkalahkan dan memastikan satu tiket ke putaran final Euro 2012 Ukraina-Polandia saat babak kualifikasi masih menyisakan dua pertandingan lagi. Selain itu Italia juga tercatat sebagai tim dengan pertahanan terbaik dari seluruh peserta kualifikasi dengan hanya 2 kali kebobolan.

Dibabak penyisihan grup Euro 2012, Italia tergabung di Grup C bersama Spanyol, Irlandia dan Kroasia. Italia berhasil lolos ke babak perempat final sebagai runner up grup C denganpoin 5, hasil dari bermain imbang (1-1) dengan Spanyol, imbang (1-1) dengan Kroasia dan menang (2-0) atas Irlandia di laga terakhir.

Dibabak perempat final Italia harus menghadapi Inggris, kedua tim bermain sama kuat (0-0) pada 90 menit waktu normal dan extra time, dan akhirnya Italia berhasil menyingkirkan Inggris lewat drama adu penalti dengan skor 4-2, Italia pun melangkah ke semifinal untuk menantang Jerman.

Read More
Hasil Skor Akhir Piala Dunia 2014

Hasil Skor Akhir Piala Dunia 2014

Kompetisi sepakbola terbesar sejagat Piala Dunia 2014 telah dimulai dan semakin mencuri perhatian banyak orang terutama para penggemar sepakbola. Semarak Piala Dunia 2014 juga terasa lebih menarik dengan adanya Kontes Piala Dunia 2014 yang diselenggarakan Brazil.com dengan hadiah yang menggiurkan yaitu sebesar USD100,000.

Sesuai dengan Jadwal Piala Dunia FIFA 2014, pertandingan pembuka antara Brasil vs Kroasia telah digelar dengan skor akhir 3-1 untuk kemenangan tuan rumah Brasil. Yang mengejutkan terjadi pada laga Spanyol vs Belanda, dimana Spanyol sebagai juara bertahan berhasil ditaklukan Belanda dengan skor telak 1-5. Kemungkinan kejutan lain juga akan terjadi di Piala Dunia 2014 ini terutama dari tim-tim yang tidak diunggulkan termasuk tim dari Asia seperti Jepang, Korea Selatan, Iran dan Australia. Berikut adalah update hasil skor akhir Piala Dunia 2014.


Update Hasil Skor Akhir Piala Dunia 2014

 

Live Skor Piala Dunia 2014


Football results provided by whatsthescore.com

 

Hasil Skor Akhir Babak Penyisihan Grup Piala Dunia 2014

  • 13 Juni 2014 : Brasil vs Kroasia : 3 – 1
  • 13 Juni 2014 : Meksiko vs Kamerun : 1 – 0
  • 14 Juni 2014 : Spanyol vs Belanda : 1 – 5
  • 14 Juni 2014 : Chili vs Australia : 3 – 1
  • 14 Juni 2014 : Kolombia vs Yunani : 3 - 0
  • 15 Juni 2014 : Uruguay vs Kosta Rika : 1 - 3
  • 15 Juni 2014 : Inggris vs Italia : 1 - 2
  • 15 Juni 2014 : Pantai Gading vs Jepang : 2 - 1
  • 15 Juni 2014 : Swiss vs Ekuador : 2 - 1
  • 16 Juni 2014 : Perancis vs Honduras : 3 - 0
  • 16 Juni 2014 : Argentina vs Bosnia Herzegovina : 2 - 1
  • 16 Juni 2014 : Jerman vs Portugal : 4 - 0
  • 17 Juni 2014 : Iran vs Nigeria : 0 - 0
  • 17 Juni 2014 : Ghana vs Amerika Serikat : 1 - 2
  • 17 Juni 2014 : Beligia vs Aljazair : 2 -1
  • 18 Juni 2014 : Brasil vs Meksiko : 0 - 0
  • 18 Juni 2014 : Rusia vs Korea Selatan : 1 - 1
  • 18 Juni 2014 : Australia vs Belanda : 2 -3
  • 19 Juni 2014 : Spanyol vs Chili : 0 - 2
  • 19 Juni 2014 : Kamerun vs Kroasia : 0 - 4
  • 19 Juni 2014 : Kolombia vs Pantai Gading : 2 - 1
  • 20 Juni 2014 : Uruguay vs Inggris : 2 - 1
  • 20 Juni 2014 : Jepang vs Yunani : 0 - 0
  • 20 Juni 2014 : Italia vs Kosta Rika : 0 - 1
  • 21 Juni 2014 : Swiss vs Perancis : 2 - 5
  • 21 Juni 2014 : Honduras vs Ekuador : 1 - 2
  • 21 Juni 2014 : Argentina vs Iran : 1 - 0
  • 22 Juni 2014 : Jerman vs Ghana : 2 - 2
  • 22 Juni 2014 : Nigeria vs Bosnia Herzegovina : 1 - 0
  • 22 Juni 2014 : Belgia vs Rusia : 1 - 0
  • 23 Juni 2014 : Korea Selatan vs Aljazair : 2 - 4
  • 23 Juni 2014 : Amerika Serikat vs Portugal : 2 - 2
  • 23 Juni 2014 : Australia vs Spanyol : 0 - 3
  • 23 Juni 2014 : Belanda vs Chili : 2 - 0
  • 24 Juni 2014 : Kamerun vs Brasil : 1 - 4
  • 24 Juni 2014 : Kroasia vs Meksiko : 1 - 3
  • 24 Juni 2014 : Italia vs Uruguay : 0 - 1
  • 24 Juni 2014 : Kosta Rika vs Inggris : 0 - 0
  • 25 Juni 2014 : Jepang vs Kolombia : 1 - 4
  • 25 Juni 2014 : Yunani vs Pantai Gading : 2 - 1
  • 25 Juni 2014 : Nigeria vs Argentina : 2 - 3
  • 25 Juni 2014 : Bosnia Herzegovina vs Iran : 3 - 1
  • 26 Juni 2014 : Ekuador vs Perancis : 0 - 0
  • 26 Juni 2014 : Honduras vs Swiss : 0 - 3
  • 26 Juni 2014 : Amerika Serikat vs Jerman : 0 - 1
  • 26 Juni 2014 : Portugal vs Ghana : 2 - 1
  • 27 Juni 2014 : Korea Selatan vs Belgia : 0 - 1
  • 27 Juni 2014 : Aljazair vs Rusia : 1 - 1

Tim Yang Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2014

  • Aljazair
  • Amerika Serikat
  • Argentina
  • Belanda
  • Belgia
  • Brasil
  • Chili
  • Jerman
  • Kolombia
  • Kosta Rika
  • Meksiko
  • Nigeria
  • Perancis
  • Swiss
  • Uruguay
  • Yunani


Bagan Fase Knockout Piala Dunia 2014

Jerman Juara Piala Dunia 2014


Hasil Skor Akhir Babak 16 Besar Piala Dunia 2014

28 Juni 2014 : Brasil  vs Chili : 1 - 1 (P : 3 - 2)
29 Juni 2014 : Kolombia vs Uruguay : 2 - 0
29 Juni 2014 : Belanda vs Meksiko : 2 - 1
30 Juni 2014 : Kosta Rika vs Yunani : 1 - 1 (P : 5 - 3)
30 Juni 2014 : Perancis vs Nigeria : 2 - 0
01 Juli 2014 : Jerman vs Aljazair : 2 - 1
01 Juli 2014 : Argentina  vs Swiss : 1 - 0
02 Juli 2014 : Belgia vs Amerika Serikat : 2 - 1

Hasil Skor Akhir Perempat Final Piala Dunia 2014

04 Juli 2014 : Perancis vs Jerman : 0 - 1
05 Juli 2014 : Brasil vs Kolombia : 2 - 1
05 Juli 2014 : Argentina vs Belgia : 1 - 0
06 Juli 2014 : Belanda vs Kosta Rika : 0 - 0 (P : 4 - 3)

Hasil Skor Akhir Semifinal Piala Dunia 2014

09 Juli 2014 : Brasil vs Jerman : 1 - 7
10 Juli 2014 : Belanda vs Argentina : 0 - 0 (P: 2 - 4)

Hasil Skor Akhir Final Piala Dunia 2014

13 Juli 2014 : Brasil vs Belanda : 0 - 3 (Perebutan Juara 3)
14 Juli 2014 : Jerman vs Argentina : 1 - 0

Selamat! Jerman Juara Piala Dunia 2014

Top Skor Piala Dunia 2014

  • 6 : James Rodriguez (Kolombia)
  • 5 : Thomas Mueller (Jerman)
  • 4 : Lionel Messi (Argentina)
  • 4 : Robin Van Persie (Belanda)
  • 4 : Neymar (Brasil)
  • 3 : Arjen Robben (Belanda)
  • 3 : Ener Valencia (Ekuador)
  • 3 : Karim Benzema (Perancis)
  • 3 : Xherdan Shaqiri (Swiss)
  • 3 : Enner Valencia (Ekuador)

Penghargaan Piala Dunia FIFA 2014

  • Golden Gloves 2014 / Kiper Terbaik 2014 : Manuel Nuer (Jerman)
  • Golden Ball 2014 / Pemain Terbaik 2014 : Lionel Messi (Argentina)
  • Top Skorer Piala Dunia 2014 : James Rodriguez (Kolombia)
  • Pemain Muda Terbaik 2014 : Paul Pogba (Perancis)
  • Fair Play 2014 : Kolombia
  • Juara Piala Dunia 2014 : Jerman
  • Runner-up : Argentina
  • Juara Ketiga : Belanda
  • Juara Keempat : Brazil

Berita Terkini Piala Dunia 2014 @Twitter


 

Foto Gol Indah Piala Dunia 2014


Gol memukau Robin van Persie
Gol memukau Robin van Persie di Piala Dunia 2014
Gol terbaik Gary Cahill
Gol terbaik Gary Cahill di Piala Dunia 2014
Gol cantik Lionel Messi
Gol cantik Lionel Messi bawa Argentina lolos ke babak 16 besar

Read More
Inilah 4 Klub Sepakbola Asing Milik Orang Indonesia

Inilah 4 Klub Sepakbola Asing Milik Orang Indonesia

Langkah salah satu Komisaris Persib, Erick Thohir dengan International Sports Capital (ISC) nya membeli 70 persen saham klub sepakbola Liga Italia Seri A Inter Milan sempat menghebohkan dunia sepakbola, terutama di tanah air.

Ironisnya pembelian Inter Milan oleh Erick Thohir ini, disaat masih banyak keaadaan klub-klub sepakbola nasional yang mempunyai masalah pendanaan untuk operasional, karena kurangnya dukungan sponsor.

Kendati demikian, sebagai pebisnis seperti Erick Thohir, tentunya memiliki dasar tujuan dan pertimbangan untuk menjadi sponsor atau pemilik klub sepakbola. Faktor pendapatan dan keuntungan bisa jadi merupakan pertimbangan utama selain nama besar klub dan fans. Sebab, sebagai pemilik atau sponsor harus mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk operasional klub.

Sebagaimana yang dilansir Merdeka.com (18/10/2013), ada 4 klub sepakbola asing atau luar negeri yang merupakan milik orang Indonesia.

1. Inter Milan


inter milan

Klub sepakbola Liga Italia Seri A Internazionale Milan, resmi dimiliki pengusaha Indonesia Erick Thohir, Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo yang tergabung dalam International Sports Capital. Setelah mereka sukses mengakuisisi 70 persen saham klub tersebut.

Kesepakatan itu dicapai melalui negosiasi panjang yang telah berlangsung berbulan-bulan dengan Presiden Inter Milan Massimo Moratti. Untuk membeli Inter Milan, Erick Thohir harus mengeluarkan uang hingga USD 476 juta atau sekitar Rp 5,2 triliun.

2. DC United


dc united

DC United adalah salah satu klub sepakbola anggota Liga Sepakbola Amerika Serikat atau MLS yang bermarkas di Washington DC. Saham klub yang berhasil meraih MLS Cup pada 1996, 1997, 1999 dan 2004 ini dibeli pengusaha Indonesia yakni Erick Thohir pada pertengahan tahun lalu.

3. Brisbane Roar


brisbane roar

Bribane Roar FC yang dulunya bernama Queensland Roar FC ini merupakan peserta A-League Hyundai, Australia. Klub ini sekarang milik Grup Bakrie.

Keluarga Bakrie pada awal Februari 2012 lalu, sukses menguasai 100 persen saham klub Liga Australia Brisbane Roar. Setelah sebelumnya pada September 2011 hanya menguasai 70 persen saham klub tersebut.

4. CS Vise


cs vise

CS Vise, klub sepakbola yang berlaga di kompetisi level kedua Liga Belgia berdiri sejak tahun 1924. Klub ini pun telah dikuasai Grup Bakrie pada April 2011.

Nirwan Bakrie didaulat menjadi presiden klub ini, setelah Grup Bakrie membeli mayoritas saham CS Vise.

Menurut sahabat, apa manfaat dari pembelian atau kepemilikan pengusaha Indonesia atas klub sepakbola luar negeri tersebut bagi perkembangan sepakbola Indonesia?
Read More
Kartu Putih Dalam Sepakbola

Kartu Putih Dalam Sepakbola

Selama ini di dunia sepakbola dikenal adanya kartu merah dan kartu kuning. Dua kartu ini diberikan oleh pemimpin pertandingan yaitu wasit, sebagai bentuk hukuman maupun peringatan bagi pemain yang melakukan sebuah pelanggaran. Namun, kini dikabarkan sepakbola akan menerapkan kartu putih.

Kartu Putih Sepakbola

Kartu putih sepakbola adalah gagasan dari UEFA (Union of European Football Associations) yang menilai dua kartu yang ada, yaitu kuning dan merah dirasa kurang.  Presiden UEFA Michel Platini di markas besar UEFA pada Sabtu (18/10), menyatakan sedang menggodok aturan baru mengenai penerapan kartu putih dalam sebuah pertandingan sepakbola.

Fungsi kartu putih dalam sepakbola untuk menghukum pemain yang melancarkan protes keras kepada wasit. Pemain yang mendapat kartu putih ini harus keluar dari lapangan menuju bangku cadangan dan tidak diperbolehkan main dalam waktu 10 menit.

Adapun alasan akan diterapkan kartu putih di sepakbola ini, karena sikap pemain yang cenderung keras atau sangat kasar dalam melakukan protes terhadap wasit. Bahkan sampai ada pemain yang berani memukul wasit. Karena itu hal tersebut harus ada yang mengatasi, salah satunya dengan cara menerapkan kartu putih.

Kendati demikian, belum ada kepastian kapan penggunaan kartu putih pada sepakbola akan diterapkan. Karena pihak UEFA sendiri  belum menyampaikan ide ini kepada FIFA selaku badan sepak bola tertinggi dunia.

Nah, bagaimana menurut pendapat Anda mengenai gagasan Penerapan Kartu Putih Dalam Sepakbola ini?
Read More
FIFA Ancam Jatuhkan Sanksi Pada PSSI

FIFA Ancam Jatuhkan Sanksi Pada PSSI

FIFA Ancam Sanksi PSSI – Konflik antara PSSI dengan Kemenpora tak kunjung menemukan titik terang, malah kelihatannya semakin meruncing saja. Konflik ini berawal dari Pembekuan PSSI oleh Menpora pada Sabtu (18/4), dan selanjutnya berujung Penghentian Kompetisi ISL QNB League 2015 oleh PSSI pada Sabtu (2/5).

Kisruh PSSI-Kemenpora ini membuat federasi sepakbola dunia, FIFA mengirimkan surat kepada PSSI yang berisikan ancaman menjatuhkan sanksi jika masalah dengan Kemenpora tak diselesaikan paling lama tanggal 29 Mei 2015 mendatang.

FIFA Ancam Sanksi PSSI

Surat Ancaman FIFA Sanksi PSSI

Surat ancaman FIFA tertanggal 4 Mei itu ditandatangani oleh Sekjen FIFA, Jerome Valcke, dan ditujukan kepada Sekjen PSSI, Azwan Karim. Surat tersebut merupakan peringatan kepada PSSI untuk segera menyelesaikan masalah dengan Kemenpora sebelum 29 Mei mendatang.

Jika permasalahan tak selesai ditenggat waktu yang ditentukan, FIFA akan menjatuhkan sanksi untuk PSSI. Berikut ini adalah isi surat FIFA kepada PSSI:

Surat FIFA Ancam Sanksi PSSI

Terkait surat yang Anda kirimkan 22 April 2015, dan juga perkembangan yang dikirimkan 27 dan 30 Apil 2015 yang menginformasikan bahwa Menpora memutuskan akan membentuk tim transisi untuk mengambil alih fungsi PSSI, fungsi Tim Nasional Indonesia akan ditangani KONI dan KOI, dan semua kompetisi PSSI akan diserahkan kepada KONI dan KOI. Surat Anda sudah dikonfirmasi oleh Menpora yang mengirimkan surat tertanggal 22 April 2015.
 

Terkait masalah di atas, dimana kami sudah memperingatkan Anda pada 19 Februari 2015, PSSI sudah diberi informasi tentang kekhawatiran kami terkait aksi yang dilakukan Menpora dan KONI, mengingat situasi yang pernah terjadi di sepak bola Indonesia periode 2010-2013. Di surat yang sama, kami juga memberitahu PSSI bahwa kami takkan ragu mengambil tindakan cepat dan tegas untuk mencegah segala bentuk intervensi yang bisa membawa kekacauan lagi di sepak bola Indonesia dan mengganggu momentum positif yang terjadi beberapa tahun terakhir. Pada 10 April 2015, kami sudah memberitahu Menpora tentang hal ini.
 

Sejak dua surat yang kami kirimkan, beberapa tindakan (di atas) telah diambil Menpora dan/atau KONI, dimana menurut pandangan kami menempatkan PSSI melanggar Pasal 13 dan 17 Statuta FIFA, yang memerintahkan semua anggota FIFA harus menyelesaikan masalahnya secara independen dan tanpa campur tangan pihak ketiga.
 

Terkait masalah ini, beritahu mereka jika Menpora dan/atau KONI tak mencabut semua tindakan yang menempatkan PSSI melanggar Pasal 13 dan 17 Statuta FIFA paling lambat 29 Mei 2015, maka kami tak punya pilihan lain terkait masalah selain memberikan sanksi. Mengingat seriusnya masalah ini, kami menyarankan Anda menyebarkan surat ini kepada Menpora dan KONI sebagai hal darurat dan meminta mereka menemukan solusi sebelum 29 Mei 2015.
 

Dengan Hormat 
Jerome Valcke
Sekretaris Jenderal.


Sementara itu, FIFA sendiri akan melakukan Kongres pada 25-29 Mei 2015 dimana agendanya membincangkan perkembangan sepakbola dunia dan kemungkinan akan membahas terkait kisruh kompetisi liga Indonesia yang akhir-akhir ini sedang ramai dibincangkan.

Bila seandainya FIFA membanned PSSI maka pupus sudah perjalanan Persib dan Persipura di AFC Cup 2015. Selain itu, Timnas U-23 dilarang mengikuti SEA Games 2015, Indonesia dilarang mengikuti Kualifikasi Piala Dunia 2018 serta Indonesia dibatalkan menjadi tuan rumah Asian Games 2018.

Read More
Prediksi Belanda vs Argentina Semifinal Piala Dunia 2014

Prediksi Belanda vs Argentina Semifinal Piala Dunia 2014

Prediksi Belanda vs Argentina. Laga kedua babak Semifinal Piala Dunia 2014 akan mempertemukan dua tim yang sama-sama belum pernah kalah di Piala Dunia 2014 yakni Belanda vs Argentina. Duel tim berbeda benua ini akan berlangsung di Arena Corinthians, Sao Paulo pada 10 Juli 2014 pukul 03.00 WIB. Belanda vs Argentina akan menjadi ajang adu kekuatan antara Arjen Robben melawan Lionel Messi.

Prediksi Belanda vs Argentina

Diawal penampilannya Belanda kelihatan hebat dengan menggasak sang juara bertahan Spanyol dengan skor telak 5-1. Namun setelah itu, meskipun kemenangan terus diraihnya performa tim Oranje cenderung menurun. Bahkan untuk lolos ke semifinal, Robin van Persie dkk harus melewati babak adu penalti melawan Kosta Rika. Di babak 4 besar Belanda akan melawan Argentina.

Berbeda dengan Belanda, Argentina justru lebih meningkat. Berada dalam grup yang mudah hanya bersaing dengan Bosnia, Iran dan Nigeria. Performa Albiceleste lambat laun mulai naik seiring dengan level lawan yang dihadapinya yang juga meningkat. Di babak 16 besar Argentina mengandaskan Swiss 1-0, kemudian di perempat final menyingkirkan Belgia 1-0. Di semifinal Argentina harus menghadapi Belanda.

Namun Argentina jelas tidak akan mudah melumpuhkan Belanda yang juga finalis Piala Dunia 2010 dan berambisi mengakhiri kutukan tidak pernah juara di ajang sepakbola terakbar sejagat itu. Terlebih di pertandingan Belanda vs Argentina, Tim Tango tidak akan diperkuat gelandang andalannya, Angel Di Maria yang mengalami cedera paha kanan.

Laga Belanda vs Argentina akan diwarnai perburuan Top Skor Piala Dunia 2014 antara Robben dan Van Persie yang masing-masing telah mengemas 3 gol serta Messi yang sudah mengumpulkan 4 gol. Sementara pencetak gol terbanyak masih dipegang James Rodriguez dengan 6 gol.

Adapun rekor pertemuan Belanda dengan Argentina adalah kedua tim telah delapan kali bertemu. Sampai saat ini Belanda masih mengungguli Argentina dengan empat kemenangan, dua kali kalah dan dua kali bermain imbang.

Prediksi Belanda vs Argentina di Semifinal Piala Dunia 2014 kedua tim akan bermain lebih terbuka. Argentina selama ini berhadapan dengan tim-tim yang gaya mainnya bertahan, termasuk Belgia. Ini tidak berlaku pada Belanda yang kokoh dalam formasi 5-3-2. Di pertandingan nanti Belanda yang akan lebih menguasai bola, dan Argentina akan memakai strategi counter attack.

Prediksi Semifinal Piala Dunia 2014 Belanda vs Argentina

Data dan Statistik Belanda vs Argentina

Head To Head Belanda vs Argentina
22 Jun 2006 : Belanda 0 – 0 Argentina
12 Feb 2003 : Belanda 1 – 0 Argentina
31 Mar 1999 : Belanda 1 – 1 Argentina
04 Jul 1998 : Argentina 1 – 2 Belanda
22 May 1979 : Argentina 8 – 7 Belanda
25 Jun 1978 : Argentina 3 – 1 Belanda
26 Jun 1974 : Argentina 0 – 4 Belanda
26 May 1974 : Belanda 4 – 1 Argentina

Lima Pertandingan Terakhir Belanda  
06 Jul 2014 : Belanda 4 – 3 Kosta Rika
29 Jun 2014 : Belanda 2 – 1 Meksiko
23 Jun 2014 : Belanda 2 – 0 Chili
18 Jun 2014  : Australia 2 – 3 Belanda
14 Jun 2014 : Spanyol 1 – 5 Belanda

Lima Pertandingan Terakhir Argentina 
05 Jul 2014 : Argentina 1 – 0 Belgia
01 Jul 2014 : Argentina 1 – 0 Swiss
25 Jun 2014 : Nigeria 2 – 3 Argentina
21 Jun 2014 : Argentina 1 – 0 Iran
16 Jun 2014 : Argentina 2 – 1 Bosnia Herzegovina

Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Argentina
Belanda : Cillessen; Vlaar, Blind, De Vrij, Verhaegh; Wijnaldum, Depay, Sneijder; Robben, Lens, Van Persie.
Argentina : Romero; Zabaleta, Rojo, Garay, Fernandez; Mascherano, Lavezzi, Gago, Perez; Higuain, Messi.

Prediksi Skor Akhir Belanda vs Argentina : 1 – 2 


Hasil Skor Akhir Belanda vs Argentina : 0 - 0 (P : 2 - 4)


Siapapun pemenang di pertandingan Belanda vs Argentina ini, akan menghadapi Jerman di partai Final Piala Dunia 2014. Jerman mengalahkan Brasil di semifinal dengan skor telak 7-1. Menurut sahabat, bagaimana Prediksi Belanda vs Argentina di Semifinal Piala Dunia 2014 nanti?
Read More
ISL 2015 Ditunda Tuai Sanksi FIFA dan Petisi 18 Klub

ISL 2015 Ditunda Tuai Sanksi FIFA dan Petisi 18 Klub

Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 yang seharusnya sudah dimulai pada hari Jumat (20/2) kemarin, terpaksa ditunda. Hal tersebut dikarenakan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dan Menpora memutuskan Kick Off ISL 2015 diundur dua minggu karena ada persyaratan yang belum dipenuhi oleh PT Liga Indonesia dan 18 klub peserta ISL.

ISL 2015

Keputusan penundaan ISL 2015 oleh BOPI dan Menpora akhirnya menuai tanggapan dari berbagai pihak terutama dari Federasi Sepakbola Dunia, FIFA dan 18 klub peserta ISL 2015.

FIFA Ancam Beri Sanksi Sepakbola Indonesia

PSSI telah menerima surat FIFA terkait ditundanya kick off ISL 2015. Dalam surat yang dikirimkan pada 19 Februari 2015 dan ditandatangani langsung oleh Sekjen Jerome Valcke, FIFA mengancam memberi sanksi skors sepakbola Indonesia karena dinilai ada campur tangan atau intervensi pihak ketiga, dalam hal ini adalah pemerintah.

FIFA Ancam Beri Sanksi Sepakbola Indonesia

FIFA juga merekomendasikan kompetisi ISL 2015 segera digulirkan sesuai jadwal yang sudah ditetapkan tanpa adanya penundaan lagi, seraya menegaskan akan terus memantau perkembangan masalah ini. Bahkan PSSI diminta FIFA untuk memberikan laporan perkembangan terbaru masalah tersebut paling lambat 23 Februari 2015.

Petisi 18 Klub Deklarasi Bandung

Selain FIFA, 18 klub peserta ISL 2015 juga bereaksi keras atas keputusan BOPI dan Menpora yang tidak mengeluarkan rekomendasi bergulirnya Indonesia Super League 2015. Kedelapan belas klub tersebut berkumpul di Bandung pada hari Jumat (20/2), dan menghasilkan pernyataan sikap yang disebut Petisi Deklarasi Bandung.

Berikut Petisi Deklarasi Bandung yang disuarakan 18 klub peserta ISL 2015.
  1. Perintahkan PT Liga Indonesia sebagai operator ISL untuk: a) Tidak mengindahkan apa yang ditetapkan oleh Menpora melalui BOPI, terkait dengan persyaratan dalam penerbitan rekomendasi izin ISL; b) Merencanakan penyusunan jadwal baru ISL 2015; c) Melakukan penyesuaian program dalam masa transisi hingga kick off; d) Mengambil langkah strategis lainnya untuk memproteksi bisnis klub.
  2. Memohon kepada Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mengambil tindakan tegas atas keputusan Menpora terhadap sepakbola Indonesia yang esensi dan substansinya adalah melakukan abuse of power dengan menghambat, menghalangi, mempersulit dan melarang kami melaksanakan kompetisi.
Semoga masalah ISL 2015 ini bisa segera diselesaikan dengan sebaik-baiknya, sehingga sepakbola Indonesia terhindar dari ancaman FIFA dan sekaligus bisa berkembang lebih baik lagi.

Read More
Persib dan Persipura Terancam Diskualifikasi dari AFC Cup 2015

Persib dan Persipura Terancam Diskualifikasi dari AFC Cup 2015

Persib dan Persipura yang mewakili Indonesia dalam kancah sepakbola Asia terancam diskualifikasi dari AFC Cup 2015 apabila PSSI dijatuhi sanksi oleh FIFA. Kemungkinan hal itu bisa terjadi setelah secara resmi PSSI dibekukan Menpora pada Jumat (17/8/2015).

Dampak pembekuan PSSI oleh Pemerintah melalui Kemenpora salah satunya adalah Indonesia berpotensi dikeluarkan dari keanggotaan federasi sepakbola dunia, FIFA.  Jika itu terjadi, maka berbagai kerugian bagi sepakbola Indonesia akan timbul. Diantaranya Persib dan Persipura akan diskualifikasi dari AFC Cup 2015.

Persib dan Persipura Terancam Diskualifikasi dari AFC Cup 2015

Mimpi dua klub terbaik ISL tersebut untuk merengkuh juara di ajang level Asia akan kandas. Padahal Persib maupun Persipura tampil sangat baik di babak penyisihan grup, bahkan Persipura Jayapura telah memastikan diri lolos ke 16 besar Piala AFC 2015.

Perjuangan Persib dan Persipura di kompetisi AFC Cup 2015 yang telah dilalui selama ini akan menjadi sia-sia. Bukan hanya itu, kedua klub tersebut akan menanggung kerugian cukup besar baik materi maupun non materi. Lalu, siapakah yang akan bertanggungjawab atas semua ini? Kemenpora atau PSSI?

Semoga dengan terpilihnya La Nyalla Mattalitti sebagai Ketua PSSI Baru (2015-2019) bisa menyelesaikan atau mencari jalan keluar kekisruhan ini secara baik bersama Kemenpora. Sehingga sanksi FIFA untuk sepakbola Indonesia bisa dihindari, dan kiprah klub Indonesia di kompetisi internasional (AFC Cup) akan tetap berlanjut. Begitu juga timnas Indonesia akan bisa mengikuti ajang sepakbola internasional seperti Kualifikasi Piala Dunia 2018 dan SEA Games 2015.
Read More
FIFA Resmi Cabut Sanksi Indonesia

FIFA Resmi Cabut Sanksi Indonesia

FIFA Cabut Sanksi PSSI - Federasi Sepakbola Dunia, FIFA akhirnya secara resmi mencabut sanksi yang dijatuhkan kepada Indonesia (PSSI). Pencabutan sanksi dilakukan dalam Kongres FIFA di Meksiko, Jumat 13 Mei 2016.

FIFA Resmi Cabut Sanksi Indonesia (PSSI)

Pernyataan pencabutan sanksi FIFA terhadap Indonesia ini disampaikan langsung oleh Presiden FIFA Gianni Infantiano. Pencabutan sanksi dilakukan setelah Menpora mencabut pembekuan PSSI.

Setelah pencabutan pembekuan PSSI, Rabu (11/5), pemerintah Indonesia langsung berkirim surat kepada FIFA. Inilah yang mendasari badan sepakbola tertinggi itu mencabut sanksi Indonesia.

Pencabutan sanksi penangguhan terhadap Indonesia sudah dilakukan beberapa saat sebelum kongres digelar. Keputusan itu dikeluarkan setelah FIFA mendapat surat dari pemerintah Indonesia.

“Beberapa saat lalu sebelum kongres, kami (anggota komite eksekutif FIFA) sudah melakukan pertemuan, dan memutuskan sanksi penangguhan terhadap Indonesia dicabut,” ujar Infantino.

“Pencabutan ini karena pemerintah Indonesia sudah mengirim surat kepada FIFA yang menjelaskan mereka telah mencabut sanksi terkait intervensi pemerintah kepada federasi (sepakbola Indonesia).”

“Itu artinya federasi sepakbola Indonesia tidak lagi ditangguhkan, dan mempunyai hak yang sama di sini (kongres).”

Sanksi FIFA untuk Indonesia sudah berlangsung nyaris selama setahun. Sanksi dijatuhkan seiring intervensi pemerintah Indonesia melalui Kemenpora yang membekukan PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia).
Read More
Persib Jadi Klub Terbaik Dunia, Geser Barcelona

Persib Jadi Klub Terbaik Dunia, Geser Barcelona

Persib Klub Terbaik Dunia

Persib Bandung jadi klub terbaik dunia setelah menggeser klub yang dihuni Lionel Messi, Barcelona. Hal ini menurut versi The Top Tens pada Sport Lists yang bertema Best Football (Soccer) Clubs in the World.

Hingga Senin (1/7/2013) pukul 09.45 WIB, Persib Bandung berhasil meraih vote 12% pengunjung situs. Barcelona berada di urutan kedua, hanya berbeda 1% dari Persib yaitu 11% vote pengunjung. Dari hasil voting, jelas terbukti Persib mampu mengalahkan nama besar klub dunia. Sebut saja Real Madrid, Manchester United, Galatasaray, dan Chelsea.

Di bawah Persib, bertengger Barcelona dengan 11% vote, Manchester United (10%), Real Madrid (9%), dan Chelsea (5%).

The Top Tens sendiri adalah situs yang membuka peluang pengunjung di dunia memberikan voting terhadap segala hal termasuk sepak bola dan klub sepak bola. Tak jelas hitungan pasti kapan voting berlangsung. Namun, Persib jadi satu-satunya tim di Asia yang mampu menerobos tiga besar, bahkan menduduki peringkat pertama.

Pada situs The Top Tens, pemilih (voter) dapat memberikan komentar tentang pilihannya di kategori yang bersangkutan. Salah satu komentar yang diungkapkan pemilih Persib Bandung.

"PERSIB not just a football club, but PERSIB flesh and blood has become a tradition that the West Java & Bandung send down from the grandfather, grandmother, parents and children. Persib will always be in our hearts no matter what happens we will always support PERSIB".

Semoga saja raihan hasil vote sebagai Klub Terbaik Dunia tersebut, berimbas pada meningkatnya prestasi Persib Bandung di kancah kompetisi sepakbola tanah air bahkan level Asia. Persib sendiri sudah 17 tahun lebih tanpa gelar juara, terakhir kali Persib mampu menjadi kampiun juara pada Liga Indonesia pertama tahun 1994/1995.

Read More
Menpora Cabut Pembekuan PSSI

Menpora Cabut Pembekuan PSSI

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi telah mencabut pembekuan PSSI dengan menandatangani SK pencabutan pembekuan PSSI pada hari Selasa (10/5). Rencananya Menpora akan mengumumkan secara resmi pencabutan pembekuan PSSI pada hari ini, Rabu (11/5).

Pencabutan pembekuan PSSI ini dilakukan setelah lebih kurang satu tahun dari dikeluarkannya SK Pembekuan PSSI bernomor 01307 pada 17 April 2015. Kemudian disusul perintah pengkajian pencabutan pembekuan PSSI dari Presiden Jokowi pada saat pertemuan dengan Ketua Komite Ad Hoc Agum Gumelar dan Wapres Jusuf Kalla di Istana Negara, Rabu (24/2/2016).

Menpora Cabut Pembekuan PSSI

Ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan alasan Menpora mencabut pembekuan PSSI. Salah satu alasannya adalah dia melihat ada komitmen serius dari FIFA dan anggota PSSI untuk mendukung perubahan terhadap sepakbola Indonesia.

"Tentu ini semata-mata kami ingin menghormati keputusan MA. Yang kedua kami menghargai komitmen FIFA seperti yang telah disuratkan kepada Mensesneg dan itu kami baca bahwa ada komitmen besar terhadap perubahan besar komitmen sepakbola kepada hal yang lebih besar." ujar Imam di Plaza Senayan, Selasa (10/5).

"Selain itu, kami ingin menghormati harapan dari pemilik suara untuk melakukan perubahan di intern. Karenanya pantas bagi kami untuk mengawal itu, dan memastikan bahwa rencana perubahan berjalan baik sesuai aturan FIFA dan AFC maupun federasi." Tambahnya.

Setelah mengeluarkan SK pencabutan pembekuan PSSI, Menpora mengaku langsung melaporkannya kepada FIFA. Federasi sepakbola dunia itu sendiri akan menggelar kongres pada 12-13 Mei di Meksiko.

"Sudah, sudah kami laporkan ke FIFA melalui e-mail pada 19.00 WIB. Karena kami menghormati FIFA," ujar Imam, di Plaza Senayan, Selasa (10/5).

Meski pembekuan PSSI sudah dicabut, Menpora menegaskan tetap melakukan pengawasan terhadap PSSI untuk menjalankan perubahan sepakbola Indonesia.

"Kami akan tetap mengawasi secara ketat dan total. Tentunya akan ada evaluasi di setiap proses perubahan itu," kata dia.
Read More
Laga Semifinal Euro 2012 : Jerman vs Italia

Laga Semifinal Euro 2012 : Jerman vs Italia

Laga Semifinal Euro 2012 : Jerman vs Italia

Laga Semifinal Euro 2012 kedua akan mempertemukan dua raksasa sepakbola Benua Biru Jerman vs Italia. Laga ini akan digelar di National Stadium Warsaw, Warsaw pada hari Jumat tanggal 29 Juni 2012 pukul 01.45 WIB.

Jerman dan Italia berhak melangkah ke babak Semifinal Euro 2012, setelah berhasil menyingkirkan lawannya di perempat final. Jerman menaklukan Yunani dengan skor 4-2, sedangkan Italia berhasil mengungguli Inggris dalam drama adu penalti dengan skor 4-2.  

Jerman sebagai favorit Juara Euro 2012, senantiasa sukses dalam melewati setiap laganya. Dari 4 laga sebelumnya Der Panzer berhasil meraih kemenangan dengan torehan 9 gol.

Kualitas tim Jerman tak diragukan lagi, dari mulai skill individu para pemain, semangat juang yang pantang menyerah serta kekompakan timnya.

Sedangkan Italia sendiri masih memiliki banyak hal yang perlu diperbaiki sebelum berlaga di semifinal. Gli Azzuri baru sekali menang di waktu normal di Euro 2012 ini, yaitu saat melawan Irlandia di babak penyisihan grup. Sedangkan sisanya hanya berakhir imbang. Italia juga tercatat sebagai tim yang minim dalam urusan mencetak gol.

Meski demikian, Italia memiliki pemain-pemain kunci yang bisa diandalkan, sebut saja Gianluigi Buffon, kiper Juventus ini sangat piawai dalam menjaga gawangnya terbukti Buffon berhasil menghempaskan dua tendangan penalti saat melawan Inggris. Andrea Pirlo seorang gelandang yang serba bisa bahkan sangat ditakuti keakuratan tendangan bola matinya, dan tak ketinggalan Daniele De Rossi juga di posisi gelandang.

Rekor pertemuan kedua tim, dari 30 kali pertemuan, Italia sukses menang 14 kali, imbang sekali dan hanya kalah 7 kali atas Jerman.

Di ajang Euro Jerman dan Italia pernah bertemu 2 kali, yaitu pada laga terakhir penyisihan grup Euro 1988 yang berakhir imbang 1-1 dan pada laga terakhir penyisihan grup Euro 1988 dengan skor imbang juga 0-0.

Sedangkan pertemuan terakhir kedua tim terjadi di semifinal Piala Dunia 2006. Saat itu, Italia menang 2-0 lewat gol Fabio Grosso dan Alessandro Del Piero di babak perpanjangan waktu. Itulah mengapa para pemain Jerman lebih senang bertemu Inggris dibandingkan Italia. Laga Jerman vs Italia, memang cukup sulit untuk diperkirakan siapa yang akan tersenyum atau menangis di akhir laga.

Jadi, siapakah yang lebih unggul? Kita lihat saja nanti !

Head To Head Jerman vs Italia :

Piala Dunia 2006 : Jerman 0 – 2 Italia
Euro 1996 : Jerman 0 – 0 Italia
Euro 1988 : Jerman Barat 1 - 1 Italia
Piala Dunia 1982 : Italia 3 – 1 Jerman Barat
Piala Dunia 1978 : Italia 0 – 0 Jerman Barat
Piala Dunia 1970 : Italia 4 – 3 Jerman Barat (AET)
Piala Dunia 1962 : Jerman Barat 0 – 0 Italia

Lima Laga Terakhir Jerman :

23 Jun 2012 : Jerman 4 – 2 Yunani (EURO 2012)
18 Jun 2012 : Denmark 1 – 2 Jerman (EURO 2012)
14 Jun 2012 : Belanda 1 – 2 Jerman (EURO 2012)
10 Jun 2012 : Jerman 1 – 0 Portugal (EURO 2012)
1 Jun 2012 : Jerman 2 – 0 Israel (UJI)

Lima Laga Terakhir Italia

25 Jun 2012 : Inggris 2 – 4 Italia (EURO 2012)
19 Jun 2012 : Italia 2 – 0 Irlandia (EURO 2012)
14 Jun 2012 : Italia 1 – 1 Kroasia (EURO 2012)
10 Jun 2012 : Spanyol 1 – 1 Italia (EURO 2012)
2 Jun 2012 : Italia 0 – 3 Russia (UJI)

Prediksi Susunan Pemain Jerman vs Italia :

Jerman (4-2-3-1) : Neuer; Boateng, Hummels, Badstuber, Lahm; Khedira, Schweinsteiger; Reus , Ozil, Schurrle , Klose .
Cadangan tak bermain: Wiese, Zieler, Schmelzer, Howedes, Mertesacker, Gundogan,Bender, Kroos, Podolski,Gomes,Gotze,Muller.

Italia (4-3-1-2) : Buffon; Abate, Barzagli, Bonucci, Balzaretti; De Rossi, Pirlo, Marchisio; Montolivo; Cassano, Balotelli.
Cadangan: Sirigu, De Sanctis, Ogbonna, Maggio, Giaccherini, Giovinco, Nocerino, Borini, Diamanti, Di Natale, Motta.

Prediksi Skor Laga Jerman vs Italia : 1 – 0 
 
Read More
Al Shabab, Klub Sepakbola Islami di Brasil

Al Shabab, Klub Sepakbola Islami di Brasil

Al Shabab yang berarti "pemuda" adalah sebuah klub sepakbola Islami sekaligus klub muslim pertama di Brasil, tuan rumah Piala Dunia 2014. Al Shabab didirikan oleh seorang pebisnis keturunan Lebanon, Gaber Arraji pada Mei 2012 lalu di negara bagian Sao Paulo. Arraji menyadari bahwa masih sedikit orang Islam di Brasil yang berprofesi sebagai pemain sepakbola.

Sebagai langkah awal, Arraji menggandeng mantan pemain Atletico do Parana, Gustavo Caiche untuk mempromosikan klub Al Shabab ke sekolah-sekolah Islam di kawasan Sao Paulo. Hasilnya, hingga akhir tahun 2012 sudah ada 78 pesepakbola muda yang bergabung, semua berusia di bawah 20 tahun dan uniknya, dari seluruhnya hanya 12 orang yang muslim.

al shabab klub islami brasil

Di Al Shabab ini, aturan-aturan Islam ditegakkan, misalnya soal makanan, waktu shalat, latihan di bulan Ramadhan, dan soal perlakuan pemain terhadap rekan-rekannya. Makanan haram tidak disajikan di sini,  ketika waktu shalat tiba, latihan dihentikan, pada bulan Ramadhan latihan digeser ke malam hari dan di antara para pemain ini juga diterapkan larangan untuk mengumpat (ghibah), bahkan untuk sekadar mengejek rekannya “bodoh” sekalipun. Jika ketahuan, hukuman push-up dan squat-jump siap menanti.

Selain itu, di Al Shabab juga, para pemain sering diberi wejangan atau siraman rohani mengenai agama Islam oleh seorang ulama setempat. Sehingga tidak sedikit pemain non-muslim yang kemudian tertarik untuk mengetahui, mempelajari Islam bahkan sampai menjadi muallaf.

Al Shabab bermarkas dan berlatih di Stadion Municipal Antonio Fernandes milik pemerintah kota Guaruja, sampai saat ini mereka masih belum memiliki markas sendiri. Dan soal mengikuti kompetisi pun, Al Shabab masih harus bekerjasama dengan klub lain karena mereka belum berafiliasi dengan federasi sepakbola Sao Paulo.

Keberadaan klub seperti Al Shabab layak diapresiasi karena di sana ada nilai-nilai universal yang ditanamkan, sehingga tidak hanya bermanfaat di satu bidang saja yaitu sepakbola tapi juga bidang yang lainnya.

Sumber : Brazil-Arab News Agency

Read More
Efek Sanksi FIFA, Indonesia Dicoret dari Kompetisi Internasional

Efek Sanksi FIFA, Indonesia Dicoret dari Kompetisi Internasional

Efek Sanksi FIFA Untuk Indonesia – Indonesia dipastikan tidak bisa atau dilarang mengikuti berbagai kompetisi yang digelar Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan pertandingan internasional lainnya sepanjang 2015 menyusul sanksi FIFA terhadap Indonesia yang diberikan 30 Mei lalu.

Efek Sanksi FIFA Untuk Indonesia

Sebagaimana dilansir dari situs resmi AFC, Rabu (3/6), seluruh klub dan timnas Indonesia di semua level tidak bisa ambil bagian dalam kompetisi yang diselenggarakan AFC dan FIFA.

Selain itu, Indonesia tidak akan mendapatkan bantuan dari FIFA dan AFC dalam bentuk dana bantuan, program, atau kursus, hingga syarat-syarat yang diberikan oleh FIFA dituruti. Tidak Cuma itu, semua klub dan pemain Indonesia juga dilarang untuk berhubungan dengan dunia luar. Pemain Indonesia yang saat ini tengah berlaga di luar negeri, FIFA mengizinkan mereka untuk menghabiskan kontrak bersama klub. Namun, untuk perpanjangan, jika sanksi tak juga dicabut, mereka tidak diizinkan.

Namun, Komite Eksekutif (Exco) FIFA sedikit memberi keringanan bagi Timnas Indonesia U23 bisa mengikuti ajang SEA Games 2015 di Singapura. Berikut ini adalah daftar kompetisi yang tidak bisa diikuti Indonesia sepanjang 2015:

Daftar Kompetisi Internasional Yang Tidak Bisa Diikuti Indonesia Sepanjang 2015 Akibat Sanksi FIFA

1. Kualifikasi Piala Dunia 2018

Kualifikasi Piala Dunia 2018 juga digunakan untuk Kualifikasi Piala Asia 2019. Indonesia seharusnya tergabung di Grup F bersama Thailand, Irak, Taiwan, dan Vietnam. Dengan adanya sanksi FIFA, Indonesia secara otomatis dicoret dari kualifikasi.

Semula tim Merah Putih dijadwalkan menghadapi Taiwan pada 11 Juni mendatang, dan menjamu Irak lima hari kemudian.

2. Kualifikasi Piala Asia U16 dan U19 2016

Sanksi FIFA membuat Timnas Indonesia U16 dan U19 tidak bisa mengikuti babak kualifikasi Piala Asia 2016 yang undiannya akan berlangsung di markas AFC, Malaysia, pada Jumat (5/6).

3. Piala Asia U14 Wanita

Indonesia dicoret dari Grup A. Dicoretnya Indonesia membuat jadwal laga pembuka berubah dari 20 Juni menjadi ke 23 Juni mendatang.

4. Piala Asia Futsal Wanita 2015

Indonesia telah dicoret dari daftar peserta dan tidak bisa mengikuti undian.

5. Kualifikasi Piala Asia Futsal 2016

Indonesia semula dipercaya AFC menjadi tuan rumah zona ASEAN yang dijadwalkan berlangsung Oktober 2015 mendatang. Tim futsal Indonesia dipastikan gagal ke putaran final Piala Asia 2016 yang berlangsung di Uzbekistan tanpa memiliki kesempatan berjuang di lapangan.

Padahal Futsal Indonesia telah mendunia. Ranking Timnas Futsal Indonesia saat ini masuk 50 besar dunia dan ranking 4 di Asia.

6. Piala AFC 2015

Komite Eksekutif (Exco) AFC hingga kini belum memutuskan kasus dibatalkannya pertandingan babak 16 besar antara Persipura Jayapura melawan Pahang FA. Namun, apapun keputusan Exco AFC nantinya, tidak akan berpengaruh bagi Persipura. Tim Mutiara Hitam tidak bisa tampil di Piala AFC.

Dengan adanya kerugian yang besar akibat sanksi FIFA untuk Indonesia, maka pemerintah dalam hal ini Kemenpora dan PSSI harus segera duduk bareng untuk menyelesaikan masalah dan membenahi sepakbola Indonesia ke arah yang lebih baik serta segera lepas dari sanksi.
Read More